19 Pasien Positif Corona di Indonesia, Kondisi Kesehatannya Beragam

Dimas Jarot Bayu
9 Maret 2020, 19:53
virus corona, pasien positif virus corona, covid-19, virus korona
ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Simulasi penanganan virus corona. Pemerintah mencatat kini terdapat 19 orang positif covid-19.

Seorang pasien positif virus corona Covid-19 yang baru diumumkan mengalami sakit dengan tingkat sedang mengarah ke berat. Pasien yang diidentifikasi dengan kasus nomor 8 itu kini menggunakan infus dan oksigen.

“Kondisinya sekarang menggunakan beberapa peralatan,” kata Achmad Yurianto, juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (9/3).

Advertisement

Kondisi pasien 8 yang merupakan laki-laki berusia 56 tahun ini cukup berat lantaran sudah menderita penyakit pendahulu sebelum tertular Covid-19. Penyakit tersebut antara lain diare dan diabetes.

“Sudah sakit duluan, tapi bukan karena Covid-19,” kata Yurianto. 

(Baca: Tujuh Kasus Baru Positif Corona di Indonesia Tertular dari Luar Negeri)

Pasien 8 diketahui tertular Covid-19 dari istrinya yang berusia 59 tahun dan diidentifikasi sebagai kasus nomor 7 yang terinfeksi setelah berkunjung ke luar negeri. Saat ini, pasien nomor 7 saat ini dalam kondisi stabil.

Sementara itu, pasien yang diidentifikasi dengan nomor 9 hingga 19 dalan kondisi sakit ringan hingga sedang. Tak ada satupun dari mereka yang mengalami sakit serupa pasien 8.

Halaman:
Reporter: Dimas Jarot Bayu
Editor: Agustiyanti
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement