Kolaborasi #BagiAsa Telah Salurkan Donasi Rp 1,1 Miliar ke Warga

Ameidyo Daud Nasution
17 Mei 2020, 18:20
#BagiAsa, donasi, virus corona
Katadata
Kolaborasi #BagiAsa telah berhasil mengumpulkan donasi Rp 1,1 miliar dalam sebulan. Gerakan ini bertujuan menyediakan pangan bagi masyarakat terdampak virus corona. (Foto: Istimewa)

Kolaborasi FoodBank of Indonesia dan sejumlah media lewat program #BagiAsa telah mengumpulkan donasi sebesar Rp 1,1 miliar. Sumbangan tersebut telah digunakan untuk menyediakan 2.550 paket sembako kepada kelompok masyarakat yang rentan dampak virus corona Covid-19.

Kolaborasi #BagiAsa digagas oleh empat media yakni Katadata.co.id, Bisnis Indonesia, SWA dan KBR bersama firma hukum Hendra Soenardi, Foodbank of Indonesia (FOI) dan Acclerice. Selain itu gerakan ini juga telah menyalurkan 2.000 porsi makanan siap saji yang disiapkan Accelerice dengan harga terjangkau.

Advertisement

Ini bagian dari upaya menghidupkan aktivitas karyawan jaringan restoran terssebut. “Kami mencoba terus bergerak di tengah pandemi melalui kerja sama dengan berbagai pihak,” kata Pendiri FOI Hendro Utomo dalam keterangan tertulis yang diterima Minggu (17/5).

(Baca: Perjuangan Foodbank Entaskan Kelaparan Warga Rentan saat Corona)

Total sembako tersebut telah disalurkan ke 14 titik di DKI Jakarta. Sedangkan sejumlah pihak yang telah berpartisipasi antara lain Triputra Group, Unicharm, Blibli.com, Indika Foundation, iForte, dan KedaiSayur.  “Harapannya, pertahanan kolektif kami kuat di segala sisi dan meraih kemenangan,” kata Hendro.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement