Kasus Corona Meningkat, Ratusan Sekolah di Korsel Kembali Ditutup

Ameidyo Daud Nasution
29 Mei 2020, 20:23
korea selatan, sekolah, virus corona
ANTARA FOTO?REUTERS/Kim Hong-Ji/wsj/cf
Operasional kereta saat pandemi virus corona di Seoul, Korea Selatan, Kamis (5/3/2020). Korsel (29/5) menutup ratusan sekolah demi mencegah penularan Covid-19 yang mulai menanjak

Menanjaknya kasus baru virus corona Covid-19 di Korea Selatan memaksa otoritas setempat menutup ratusan sekolah lagi. Paling tidak ada 500 institusi pendidikan yang terpaksa menghentikan kembali aktivitasnya guna mencegah penularan penyakit pernapasan itu.

Padahal Negeri Ginseng baru kembali membuka kegiatan belajar di sekolah pada 20 Mei lalu.  Dengan penutupan ini, para siswa  akan mengikuti pelajaran lewat metode jarak jauh.

Meningkatnya kasus Covid-19 ini berhubungan dengan munculnya klaster baru di pusat logistik milik e-commerce Coupang. "Skema karantina harian  telah menghadapi tantangan kritis,” kata Perdana Menteri Korsel Chung Sye-kyun dilasnir dari kantor berita Yonhap, Jumat (29/5).

(Baca: Kasus Corona Meningkat, Korsel Perketat Lagi Pembatasan di Seoul)

Dari laman Worldometers, jumlah kasus corona di Korsel hari ini bertambah 58 kasus. Meski ada penurunan dari hari Kamis (28/6), namun kenaikan ini merupakan kedua tertinggi sejak 5 April lalu.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...