Jokowi Resmikan Proyek LNG Terbesar di Indonesia Senilai Rp 72 Triliun

Muhamad Fajar Riyandanu
24 November 2023, 07:51
Jokowi, LNG, gas cair
Youtube/Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo ( tengah) meresmikan proyek gas bumi cair atau liquefied natural gas (LNG) Tangguh Train III di Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat pada Jumat (24/11)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan proyek gas bumi cair atau liquefied natural gas (LNG) Tangguh Train III di Teluk Bintuni, Provinsi Papua Barat pada Jumat (24/11). Jokowi menyebut, proyek LNG tersebut merupakan penghasil gas bumi cair terbesar di Indonesia.

Proyek LNG Tangguh Train III yang dijalankan oleh BP itu memiliki kapasitas produksi 3,8 metrik ton per tahun dan akan diprioritaskan untuk memenuhi kebutuhan gas domestik. Hal ini mencakup kebutuhan pembangkit listrik PT PLN.

Jokowi menyebut, besaran investasi proyek Tangguh Train III mencapai US$ 4,83 miliar atau sekira Rp 72,45 triliun. Fasilitas pengolahan gas bumi ini ditaksir dapat meningkatkan kapasitas produksi LNG BP menjadi 11,4 juta ton per tahun. 

"Dan ini berkontribusi signifikan untuk mendukung target produksi gas 12 miliar kaki kubik gas per hari (BSCFD) pada 2030," kata Jokowi saat menyampaikan sambutan peresmian, disiarkan oleh Youtube Sekretariat Presiden. 

Adapun Jokowi juga akan meresmikan peletakan batu pertama alias groundbreaking proyek teknologi penangkapan, penggunaan, dan penyimpanan karbon (CCUS) di Lapangan Ubadari. 

Pengembangan proyek Tangguh Train III disebut juga meliputi implementasi konsep enhanced gas recovery (EGR) dengan menginjeksikan gas CO2 yang berasal dari tiga train LNG melalui CCUS di Lapangan Ubadari pada 2026.

Penggunan CCUS punya kemampuan untuk menjalankan pengurasan minyak dan gas tahap lanjut dari hasil injeksi CO2 ke lapangan migas.

Jokowi juga akan meresmikan sejumlah proyek stategis lainnya dalam kunjungan kerja di Papua, yakni proyek hilirisasi amonia biru dan proyek lapangan migas Asap Kido Merah. 

"Saya juga akan grounbreaking proyek CCUS Ubadari, proyek hilirisasi blue ammonia, dan proyek lapangan migas Asap Kido Merah," ujar Jokowi. 

Lapangan Gas Asap Merah Kido yang terletak di Wilayah Kerja Kasuri, Papua. Blok yang dioperatori Genting Oil Kasuari Pte Limited ini memiliki estimasi sumber daya gas mencapai 330 MMscfd.  Genting Oil baru telah menandatangani Head of Agreement (HOA) jual beli gas dengan PT Pupuk Kalimantan Timur (Kaltim) untuk suplai gas ke pabrik pupuk.

Reporter: Muhamad Fajar Riyandanu
Editor: Agustiyanti

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...