Sebab Kuota LPG 3 Kg Terus Jebol Tiap Tahun

Mela Syaharani
4 Januari 2024, 18:48
lpg 3 kg, elpiji
ANTARA FOTO/Makna Zaezar/rwa.
Warga mengambil tabung gas elpiji 3 kilogram yang dibeli di Kampung Tambaklorok, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (5/12/2023).
Button AI Summarize

Pemerintah tahun ini menetapkan kuota LPG 3 kg sebanyak 8,03 juta ton. Jumlah ini mengalami kenaikan 0,03 juta ton dari kuota 2023 yang hanya mencapai 8 juta ton.

Dalam realisasinya Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat kuota elpiji bersubsidi itu mengalami pembengkakan menjadi 8,07 juta ton di sepanjang 2023. 

Pengamat energi Universitas Gadjah Mada Fahmy Radhi mengatakan jebolnya kuota karena adanya migrasi konsumen elpiji non-subsidi ke yang subsidi. "Sehingga permintaan LPG 3 kg terus meningkat, sementara yang 12 kg menurun,” katanya saat dihubungi Katadata.co.id pada Kamis (4/1).

Fenomena perpindahan ini cukup berbahaya, apalagi pemerintah kurang serius dalam melakukan pembatasan. Apabila permintaan LPG 3 kg meningkat pesat tapi pasokan terbatas, maka harganya anak naik. "Yang bebannya bertambah ya orang miskin yang seharusnya memperoleh subsidi. Ini tidak menjadi perhatian pemerintah, seolah0olah membiarkan saja," ucap Fahmy. 

Sebagai informasi, menurut catatan Kementerian ESDM, kuota subsidi LPG pada 2020 mencapai 7 juta ton dengan realisasinya di angka 7,14 juta ton. Kemudian di 2021, pemerintah menaikkan kota subsidi LPG menjadi 7,5 juta ton dengan angka realisasi sebanyak 7,46 juta ton atau masih di bawah target. Lalu, pada 2022 pemerintah menetapkan angka kuota LPG subsidi sebanyak 8 juta ton dengan realisasi hanya 7,8 juta ton saja.

Berbeda dengan penjelasan Fahmy, Direktur Eksekutif ReforMiner Institute Komaidi Notonegoro mengatakan naiknya kuota elpiji subsidi karena terjadi pertumbuhan  ekonomi dan penduduk. Apabila pertumbuhan ekonomi naik 1%, maka tambahan kebutuhan energinya sekitar 1,5 hingga 2 kali lipat lebih banyak, tergantung efisiensi.

Halaman:
Reporter: Mela Syaharani
Editor: Sorta Tobing
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...