Temuan Baru Grup Bakrie EMP: Struktur Gas 126 Miliar Kaki Kubik

Mela Syaharani
7 Maret 2024, 08:28
Energi Mega Persada, grup bakrie, temuan gas,
Energi Mega Persada
Energi Mega Persada
Button AI Summarize

Emiten Grup Bakrie yakni PT Energi Mega Persada Tbk atau EMP menemukan struktur kandungan gas dari lapisan reservoir di Wilayah Kerja Bentu, Riau . Perkiraan awal berdasarkan kajian post drill, temuan ini mengandung gas ditempat alias gas in-place 126 miliar kaki kubik (BCF)

Anak usaha Energi Mega Persada yakni EMP Bentu Limited, merupakan operator dan pemilik 100% hak partisipasi Wilayah Kerja atau WK Bentu yang terletak di Provinsi Riau, sekitar 70 kilometer dari kota Pekanbaru ke arah Tenggara.

“Temuan ini diharapkan meningkatkan kemampuan pasok gas EMP Bentu Ltd dan pendapatan negara, serta memberikan dampak signifikan terhadap perekonomian daerah,” kata Direktur Energi Mega Persada Tri Firmanto dalam siaran pers, Kamis (7/3).

Sumur Eksplorasi CEN-01 berlokasi di Kabupaten Pelalawan, Riau. Sumur ini dibor hingga kedalaman 2,093 kaki dari (ft) beberapa lapisan reservoir dengan total ketebalan 57 ft.

Sumur CEN-01 sedang dalam tahap uji alir kandungan lapisan zona pertama dari rencana total tiga zona yang akan diuji. Program pengujian tahap pertama berhasil mengalirkan gas dengan laju alir choke 28/64” sebesar 1 juta kaki kubik per hari (MMSCFD).

Proses akan dilanjutkan dengan pengujian pada dua zona reservoir yang lebih baik dan diperkirakan memiliki potensi kemampuan laju alir alias absolute open flow hingga 10 MMSCFD. 

Komposisi temuan tersebut memiliki kandungan gas Metana di atas 97% dengan komposisi gas yang mirip dengan Lapangan Seng-Segat yang kini berproduksi 80 MMSCFD.

Halaman:
Reporter: Mela Syaharani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...