CNOOC Temukan Cadangan Migas Jumbo 100 Juta Ton di Laut Cina Selatan

Happy Fajrian
8 Maret 2024, 10:51
cnooc, cina, cadangan migas,
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/aww.
Ilustrasi lapangan migas lepas pantai.
Button AI Summarize

Raksasa energi milik negara Cina, China National Offshore Oil Coporation (CNOOC), telah menemukan cadangan migas jumbo di Laut Cina Selatan yang diperkirakan mengandung lebih dari 100 juta ton setara minyak terbukti.

“Cadangan tersebut terletak di ladang minyak Kaiping Selatan milik CNOOC di Delta Sungai Mutiara dekat provinsi Guangdong, dan mengandung minyak mentah ringan,” kata perusahaan dikutip dari Reuters, Jumat (8/3).

Ladang minyak Kaiping Selatan berlokasi di Laut Cina Selatan bagian timur, dengan kedalaman air rata-rata sekitar 500 meter. Ladang penghasil minyak utama adalah formasi Zhuhai, formasi Enping, dan formasi Wenchang Paleogen, dengan sifat minyaknya adalah minyak mentah ringan.

Dalam pernyataannya, CNOOC mengatakan bahwa sumur penemuan KP18-1-1d telah dibor dan diselesaikan pada kedalaman 3.462 meter yang mencakup pay zone migas sepanjang 100,6 meter. Sumur yang diuji menghasilkan rata-rata 7.680 barel minyak mentah dan 0,52 juta kaki kubik gas alam per hari.

“Melalui eksplorasi yang berkelanjutan, volume ladang minyak Kaiping Selatan yang terbukti telah mencapai 102 juta ton setara minyak,” kata CNOOC.

Deputy Chief Exploration Officer CNOOC, Xu Changgui, mengatakan bahwa ladang minyak Kaiping Selatan adalah ladang minyak perairan dalam pertama di Cina dengan volume terbukti lebih dari 100 juta ton.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...