Jual Mobil di bawah Rp 200 Juta, Honda Dapat 150 Pesanan/Hari di GIIAS
Ajang Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2021 resmi ditutup pada 20 November 2021, setelah 10 hari digelar. PT Honda Prospect Motor (HPM) mencatat hasil penjualan yang baik dalam ajang tersebut.
Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM Yusak Billy mengatakan, Honda berhasil mengeluarkan 150 surat pemesanan kendaraan (SPK) per hari dalam ajang tersebut.
Pemesanan tinggi ini salah satunya didorong dengan adanya kebijakan pemerintah memberikan insentif pajak penjualan atas barang mewah ditanggung pemerintah (PPnBM DTP).
"Permintaan terhadap produk kami tetap tinggi ya. SPK yang kami dapat di GIIAS kemarin totalnya 1.511 unit," kata Billy kepada Katadata, Senin (22/11).
Billy mengatakan, pemesanan masih didominasi oleh Honda Brio yang menjadi permintaan tertinggi dengan total pemesanan 50 unit per hari.
Disusul oleh Honda City HatchBack RS dan All New Honda BR-V dengan total pemesanan 20-30 unit per hari.
Brio menjadi yang paling banyak diminati karena dari sisi harga, Honda Brio memiliki varian termurah, yakni Brio Satya yang masuk ke dalam kategori LCGC dengan harga mulai dari Rp 153,4 juta.
Adapun, tipe RS dengan harga paling rendah Rp 183,3 juta.
"Adapun jumlah pengunjung yang datang ke booth kami bisa sekitar 9.500 sampai 10.000 orang per hari," kata dia.
Sebelumnya, Billy menyebut bahwa tidak ada target khusus yang ditetapkan Honda selama penyelenggaraan GIIAS 2021.
Hal itu dikarenakan masih dalam kondisi pandemi dan pameran GIIAS baru mulai diadakan kembali.
Dari pencapaian penjualan dalam gelaran GIIAS, ia berharap tahap produksi unit kendaraan bisa lebih lancar ke depannya.
Billy mengatakan, pihaknya masih menghadapi kendala pasokan cip semikonduktor tahun ini.
Namun, ia menyebut, pemasok sudah mulai dapat me-recovery permintaan Honda secara bertahap, sehingga pihaknya bisa melakukan produksi dan mengirimkan produknya ke konsumen secepatnya juga.
Sebagai informasi, dalam ajang GIIAS 2021, salah satu produk andalan Honda yakni All New BR-V yang telah diluncurkan pada 21 September lalu.
Kemudian, Honda mengumumkan harga resmi dari All New BR-V pada pameran internasional ini.
Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM Yusak Billy menyebut, tren kendaraan di segmen Low Sport Utility Vehicle (LSUV) saat ini sedang meningkat di kalangan konsumen.
All New Honda BR-V dibanderol dengan harga Rp 275,9 juta hingga Rp 339,9 juta OTR Jakarta.
Selain mengumumkan harga resmi All New BR-V, Honda juga meluncurkan mobil konsep terbarunya, yakni SUV RS Concept yang meluncur pertama kali di dunia.
Honda SUV RS Concept dirancang sebagai sebuah mobil SUV (Sport Utility Vehicle) compact dengan memadukan karakter lebih sporty, dengan teknologi baru yang diklaim lebih canggih.
Honda SUV RS Concept sekaligus menandai pertama kalinya Honda di Indonesia menampilkan varian RS (road sailing ) pada sebuah model SUV. Logo RS diterapkan Honda untuk varian produknya yang mempunyai karakter yang lebih sporty.