Dorong Standarisasi Baterai Motor Listrik, IBC Luncurkan Platform BAMS

Rezza Aji Pratama
13 Juni 2023, 11:47
IBC
IBC

Indonesia Battery Corporation (IBC) mendorong standarisasi baterai motor listrik dengan meluncurkan platform Battery Asset Management Services (BAMS).

Direktur Pengembangan Usaha dan Portfolio MIND ID Dilo Seno Widagdo mengatakan BAMS merupakan platform ekosistem motor listrik yang menyediakan baterai, swapping & charging station, dan aplikasi yang bisa digunakan berbagai merek motor listrik.

“IBC mengambil langkah inovatif dengan menyeragamkan semua ekosistem motor listrik melalui BAMS,” katanya dalam keterangan resmi.

Menurut Dilo, baterai merupakan salah satu komponen biaya utama untuk kendaraan listrik karena memiliki porsi sekitar 35% dari total biaya saat ini. Baterai menjadi komponen kunci dalam industri kendaraan listrik, terutama terkait kapasitas penyimpanan. Namun, saat ini ada kekhawatiran soal ketersediaan infrastruktur pengisian daya dan banyaknya spesifikasi baterai motor listrik.

Saat peluncuran BAMS, IBC berkolaborasi dengan sejumlah merek motor listrik seperti Gesits, Volta, Alva, Viar, dan United. Selain itu, ada juga bengkel konversi seperti Bintang Racing Team dan Spora EV. Sementara itu, dua pemain global motor listrik dari Cina yang akan masuk ke Indonesia, yakni Sunra dan Goda, juga turut memberikan komitmennya untuk berpartisipasi dalam ekosistem BAMS.

Halaman:
Reporter: Rezza Aji Pratama
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...