Kurangi Ketergantungan, Megawati Minta Jokowi Kenakan Bea Impor Gandum

Ade Rosman
29 September 2023, 18:33
megawati, gandum, jokowi
Muhammad Zaenuddin|Katadata
Dari kiri Presiden Joko Widodo, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Cawapres PDIP Ganjar Pranowo, didampingi perwakilan petani berswafoto saat penyerahan benih di Rakernas PDIP di Jakarta, Jumat (29/9).

Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengungkapkan perlunya mengurangi ketergantungan terhadap Gandum. Hal tersebut disampaikan Presiden ke-5 RI itu saat membuka Rakernas IV PDIP di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (29/9).

Pada kesempatan itu, Mega mengatakan tanaman gandum bukanlah tanaman yang dapat tumbuh di wilayah beriklim tropis. Berdasasarkan hal tersebut, Mega mengatakan perlu adanya substitusi terhadap gandum untuk mengurangi ketergantungan.

"Gandum tidak bisa ditanam di sini, guna mengurangi ketergantungannya bukankah kita memiliki 10 sumber pangan lainnya, yaitu hanjeli, jagung, pisang, porang, sagu, singkong, sorgum, sukun, talas, dan ubi jalar," kata Mega.

Ia meyakini, Badan Riset dan Inovasi Nasional bisa mencari jalan keluar untuk substitusi gandum. Hal yang penting menurutnya adalah memberikan bea masuk untuk mengurangi impor gandum.

"Sekiranya bea masuk bisa diterapkan dalam masa transisi maka dana yang ada bisa dipergunakan untuk menambah biaya riset terhadap produk substitusi gandum," kata Mega.

Halaman:
Reporter: Ade Rosman
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...