Mendag Zulhas: Harga Pangan Cenderung Turun Jelang Lebaran

Agustiyanti
1 April 2024, 12:19
harga pangan, mendag
Katadata
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengaku hampir setiap pagi mengunjungi sejumlah pasar yang ada di wilayah Jawa. Dia pun menemukan sejumlah harga mulai turun.
Button AI Summarize

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menyebut, sebagian besar harga pangan cenderung turun menjelang hari raya Idulfitri. Penurunan harga terutama terjadi di Jawa dan Sumatera.

“Alhamdulillah harga-harga  cenderung turun sebagaimana tadi disampaikan oleh Plt BPS,” kata Zulkifli Hasan yang akrab disapa Zulhas, saat Apel Siaga Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan jelang Idul Fitri 2024 pada Senin (1/4), seperti dikutip dari Antara

Zulhas mengaku hampir setiap pagi mengunjungi sejumlah pasar yang ada di wilayah Jawa. Dia pun menemukan sejumlah harga mulai turun.

“Dan sebagaimana juga saya hampir setiap pagi ke pasar, hampir setiap pagi, terutama Jawa Barat, Sumatera, kecenderungan harga sudah mulai turun,” ujar Zulhas pula.

Dia mencontohkan, harga beras di sejumlah pasar yang ada di Jawa dan Sumatera rata-rata turun sekitar di angka Rp 3.000 hingga Rp 1.000 per kilogram. Beras kini dijual hampir mendekati harga eceran tertinggi (HET) yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

Halaman:
Reporter: Antara
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...