Grup Djarum Dikabarkan Akuisisi Bakmie GM Rp 2,4 Triliun

Agustiyanti
10 Desember 2024, 17:08
Bakmie GM, Djarum
Website Bakmie GM
Ilustrasi.
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

Grup Konglomerat Djarum mengakuisisi 85% saham PT Griya MieSehati, yang mengoperasikan jaringan restoran Bakmie GM. Nilai akuisisi diperkirakan mencapai Rp 2,4 triliun.

Mengutip Deal Street Asia, sumber yang paham dengan transaksi ini menyebut akuisis telah masuk tahap finalisasi. Sejumlah konglomerat lainnya seperti Grup Salim dan Grup Sinarmas juga dikabarkan tertarik dalam proses penjualan saham ini. 

Akuisisi ini menadai upaya Djarum memperluas bisnis di sektor kuliner. Selain bisnis rokok, Djarum saat ini memiliki sejumlah bisnis di berbagai sektor, seperti perbakan melalui BCA, elektronik melalui Polytron, perhotelan dan mal seperti Padma, Hotel Indonesia, Grand Indonesia.

Djarum juga memiliki bisnis di bidang ritel Grup Djarum memiliki saham di PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC). Sampai bisnis modal ventura. Adapun di bidang telekomunikasi, Grup Djarum memiliki PT Global Digital Niaga (BELI) dan PT Sarana Menara Nusantara Tbk. (TOWR).

Griya MieSejati adalah induk perusahaan restoran cepat saji Bakmi GM. Restoran yang dulunya bernama Bakmi Gajah Mada ini didirikan pada 1959 dan kini, outlet Bakmi GM tersebar di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, dan Bali.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview
Reporter: Patricia Yashinta Desy Abigail

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...