Perang di Ukraina Memanas, Rusia Serang Kampung Halaman Zelensky

Agustiyanti
1 Agustus 2023, 06:34
ukraina, rusia, perang rusia ukraina
ANTARA FOTO/REUTERS/Valence Projects/Corie Mattie and Juliano Trindade//FOC/dj
Ilustrasi. Sepasang rudal balistik menghantam sebuah gedung sekolah dan menara perumahan di pusat kota Ukraina. Salah seorang yang tewas adalah gadis berusia 5 tahun.

Rusia melancarkan serangan rudal ke kota Kryvyi Rih, Ukraina tengah, kampung halaman Presiden Volodymyr Zelensky. Sedikitnya enam orang tewas, termasuk seorang anak akibat serangan yang berlangsug pada Senin (1/8) tersebut. 

Mengutip CNN, sepasang rudal balistik menghantam sebuah gedung sekolah dan menara perumahan di pusat kota Ukraina. Salah seorang yang tewas adalah gadis berusia 5 tahun. Serangan terjadi sehari setelah Volodymyr Zelensky mengatakan perang "kembali ke Rusia" dengan terjadinya percobaan serangan pesawat tak berawak di Moskow.  

Zelensky mengatakan lebih dari 350 orang terlibat dalam operasi penyelamatan. Personil layanan darurat masih mencari korban selamat di bawah reruntuhan pada Senin sore (31/7).

Warga mengatakan tidak ada sirene serangan udara sebelum rudal menghantam dan menghancurkan sebagian besar dari dua bangunan. Beberapa mengatakan mereka hanya memiliki sedikit waktu untuk mencari perlindungan.

“Kali ini, kami tidak punya waktu untuk menyesuaikan diri,” kata warga Kryvyi Rih, Natalia Balaba. 

Balaba mengatakan, semua jendela di apartemen mereka telah pecah dan kerusakan terjadi di mana-mana. “Kami sangat ketakutan, kami sangat terkejut,” katanya.

Pejabat Ukraina mengatakan, tidak jelas mengapa Rusia menargetkan Kryvyi Rih, ttidak ada target militer di dekatnya. Kepala dewan pertahanan lokal Oleksandr Vilkul menyebut pengeboman itu sebagai “serangan teroris.”

Rusia melakukan serangan serupa di kota itu pada Juni yang menewaskan 11 orang.

Kementerian Pertahanan Rusia belum mengomentari situasi di Kryvyi Rih. Moskow telah berulang kali membantah menargetkan infrastruktur sipil, tetapi banyak bukti sebaliknya. Menteri Pertahanan Sergei Shoigu mengatakan Kremlin akan mengintensifkan serangannya sebagai tanggapan atas upaya serangan pesawat tak berawak Kyiv terhadap Moskow pada hari sebelumnya yang merusak pengembangan bisnis dan perbelanjaan di barat ibu kota.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...