8 Film Park Shin Hye dari Genre Action hingga Horor

Image title
20 Agustus 2021, 08:30
Park Shin Hye
Salt Entertainment
Park Shin Hye

ZIGI – Film dibintangi Park Shin Hye hadir dari berbagai genre. Mulai dari sageuk (historikal), fantasi, horor, misteri hingga thriller sekalipun. Ini menjadi bukti bahwa pacar Choi Tae Joon tersebut adalah artis serba bisa.

Park Shin Hye seringkali membintangi drama Korea romantis serta komedi. Namun penampilannya di kancah layar lebar justru berbanding terbalik karena dia lebih sering terlibat dalam genre-genre serius. 

Berikut adalah 8 film terbaik Park Shin Hye. Penasaran apa aja? Scroll artikel ini untuk mengetahui satu per satu ulasannya!

Baca Juga: Timeline Choi Tae Joon dan Park Shin Hye Pacaran 2017-Sekarang

1. The Evil Twin (2007)

image
Photo : Naver

Tahukah kamu, jika film pertama yang mendaulat Park Shin Hye sebagai pemeran utama memiliki genre horor? Film The Evil Twin (2007) dibintangi oleh Park Shin Hye saat usianya masih 17 tahun.

Menggabungkan genre misteri juga historikal, The Evil Twin menceritakan tentang seorang wanita bernama So Yeon (Park Shin Hye) yang tiba-tiba hidup kembali setelah mengalami koma selama 10 tahun.

Dalam film ini, Park Shin Hye memerankan karakter ganda sebagai So Yeon juga saudara kembar identiknya, Hyo Jin. Selain itu, kamu juga bisa melihat aktris kelahiran 1990 ini menjelma menjadi sosok hantu menyeramkan. 

2. Miracle in Cell No.7 (2013)

image
Photo : Naver

Berselang delapan tahun sejak tayang perdana, Miracle in Cell No.7 masih bertahan di peringkat ke-11 dalam film box office Korea Selatan sepanjang masa. Park Shin Hye turut ambil peran dengan memerankan karakter Ye Seung versi dewasa.

Miracle in Cell No.7 menceritakan tentang seorang ayah bernama Yong Gu (Ryoo Seung Ryong) yang mengidap gangguan jiwa lalu dijebloskan ke penjara karena diduga menculik hingga memperkosa seorang gadis. Meskipun kekurangan bukti, kepolisian berniat memberikan hukuman mati untuk Yong Gu.

Nantinya, teman satu sel Yong Gu membantu putri Yong Gu, Ye Seung (Kal So Won) agar bisa bertemu dengan sang ayah. Ye Seung dewasa (Park Shin Hye) akan memperjuangkan keadilan untuk ayahnya. Emosi serta pendalaman karakter Park Shin Hye di film Miracle in Cell No.7 siap membuat kamu menangis sesegukan. 

3. The Royal Tailor (2014)

image
Photo : Naver

Park Shin Hye memerankan karakter seorang ratu di film The Royal Tailor. Mengusung genre sageuk, mengisahkan tentang orang-orang yang bekerja di Sanguiwon selama periode Dinasti Joseon. Sanguiwon bertugas untuk membuatkan pakaian para bangsawan kala itu.

Dalam film ini, Park Shin Hye beradu akting dengan Yoo Yeon Seok yang berperan sebagai raja. Nantinya mereka akan terlibat dalam sebuah kasus karena pakaian kerajaan yang dibuat Choi Dol Seok (Han Seok Kyu) dan Lee Kong Jin (Go Soo).

4. The Beauty Inside (2015)

image
Photo : Naver

The Beauty Inside menjadi film Park Shin Hye selanjutnya yang patut kamu tonton. Meski porsi karakter yang diperankannya kecil, film ini menyuguhkan cerita menarik.

Diceritakan seorang pria bernama Woo Jin (Kim Dae Myung) bisa berubah menjadi orang berbeda. Park Shin Hye akan muncul sebagai salah satu kepribadian Woo Jin.

 

5. My Annoying Brother (2016)

image
Photo : Berbagai Sumber

Film My Annoying Brother dibintangi Park Shin Hye, Jo Jung Suk hingga D.O EXO ini juga tak kalah ciamik. Dikisahkan Doo Shik (Jo Jung Suk) memiliki seorang adik tiri bernama Doo Young (D.O EXO) yang merupakan atlet judo menjanjikan.

Park Shin Hye didaulat sebagai Lee Soo Hyun, mantan pelatih judo Doo Young. Lee Soo Hyun akan membantu Doo Young melewati hari-hari yang sulit. 

6. Heart Blackened (2017)

image
Photo : Naver

Park Shin Hye membuat ‘gebrakan’ dengan membintangi film kejahatan-thriller perdananya bertajuk Heart Blackened yang tayang tahun 2017. Aktris asuhan SALT Entertainment ini memerankan karakter Choi Hee Jung.

Film Heart Blackened mengisahkan tentang tunangan seorang konglomerat dibunuh. Dan putrinya menjadi tersangka utama.  Park Shin Hye berperan sebagai pengacara, dan banyak melakoni adegan dengan dialog topik serius. 

7. #ALIVE (2020)

image
Photo : Naver

Meski pandemi Covid-19 melanda, tidak menghentikan Park Shin Hye untuk terus menghasilkan karya. Pada tahun 2020 lalu, dia dan Yoo Ah In membintangi film bertema zombie bertajuk #ALIVE.

Berbeda dari film zombie pada umumnya, #ALIVE menyuguhkan realitas saat invasi makhluk setengah hidup itu berkeliaran di pusat kota Seoul juga dengan keberadaan teknologi sudah canggih. Memerankan karakter Kim Yoo Bin, Park Shin Hye juga melakoni banyak adegan aksi dalam film ini. 

8. The Call (2020)

image
Photo : Naver

Dan film Park Shin Hye terakhir yang patut kamu tonton adalah The Call (2020). Untuk kesekian kali, Park Shin Hye kembali menantang diri dengan ambil peran di film bergenre thriller serta bumbu-bumbu kekerasan di dalamnya.

Film The Call memfokuskan cerita pada Kim Seo Yeon (Park Shin Hye) yang mendadak mendapat telepon dari masa lalu. Ketika dia berusaha mengubah masa kini, justru dihadapkan dengan hal terduga dari seorang wanita bernama Oh Young Sook (Jun Jong Seo). 

Sementara itu, Park Shin Hye resmi melakukan debut sebagai aktris sejak 2003. Per 2021, dia sudah membintangi deretan film berbagai genre yang hampir sebagian besar dicintai oleh publik.

Baca Juga: 8 Artis Korea Ditinggal Nikah, Ada Hyun Bin hingga Lee Honey

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...