9 Macam Oleh-oleh Khas Malang Kekinian

Dwi Latifatul Fajri
6 Mei 2022, 19:58
Oleh-Oleh Khas Malang
Instagram/barengseblak.bandung
Keripik Buah Oleh-Oleh Khas Malang

Kota Malang, Jawa Timur memiliki beragam tujuan objek wisata. Daerah yang juga dikenal sebagai kota bunga itu, memiliki berbagai jenis tanaman buah dan bunga. Anda juga bisa menemukan beragam wahana rekreasi keluarga, seperti Jatim Park dan Museum Angkut.

Banyaknya potensi wisata tersebut menjadikan Malang sebagai  lokasi tujuan wisata, dengan beragam oleh-oleh khas Malang. Apalagi, Malang juga memiliki banyak area perkebunan buah-buahan dan sayuran yang tumbuh subur. Berikut rekomendasi oleh-oleh khas Malang kekinian.

Oleh-oleh Khas Malang

1. Keripik Buah

Kota Malang memiliki objek wisata berupa area perkebunan di dataran tinggi. Area perkebunan tersebut ditanami buah-buahan segar, kemudian diolah menjadi keripik buah. Ketika Anda mengunjungi kota Malang, Anda bisa membeli aneka keripik buah yang dijual di pusat oleh-oleh. Contoh keripik buah khas Malang yaitu keripik nangka, stroberi, apel, durian, keripik salak, mangga, dan nanas.

2. Pia Mangkok

Oleh-oleh khas Malang selanjutnya adalah pia mangkok. Bakpia ini memiliki tekstur empuk dan kering saat digigit. Pia mangkok berukuran lebih besar daripada bakpia Yogyakarta. Varian rasa pia mangkok antara lain cokelat, keju kacang hijau, durian, kopi, nanas, dan teh hijau.

3. Buah Apel

Ketika berkunjung ke daerah perkebunan apel, Anda bisa membeli buah apel segar. Biasanya penjual di sekitar tempat wisata menawarkan apel segar yang dijual pada wisatawan. Buah apel khas Malang ini berwarna hijau dan ukurannya lebih kecil.

4. Sari Apel

Selain buah apel segar, Anda bisa membeli sari apel di toko oleh-oleh. Sari apel dibuat menggunakan apel manalagi atau rome beauty. Cara membuat sari apel ini pertama buah apel dicuci, dikupas, dan dibuang bijinya. Setelah itu buah apel diperas sampai sari buah terpisah dari ampas.

Sari apel baik untuk kesehatan karena tidak memakai pemanis buatan dan pengawet. Anda bisa membeli sari apel ini di pusat oleh-oleh khas Malang.

5. Cokelat Tempe

Cokelat tempe termasuk oleh-oleh khas Malang kekinian. Makanan ini termasuk hasil inovasi di kota Malang. Perpaduan cokelat dan tempe menjadi produk khas kota Malang. Pengemasan cokelat tempe ini seperti cokelat pada umumnya. Anda bisa membeli varian rasa original, susu, pedas, stroberi, dan apel.

6. Ledre Pisang Bangka

Malang dikenal tempat penghasil buah-buahan segar. Oleh-oleh khas Malang yang bisa dicoba adalah ledre pisang bangka. Makanan ini terbuat dari pisang raja kemudian dibalut dengan tepung tipis atau crepes. Rasa ledre pisang bangka ini renyah, gurih, dan manis ketika dimakan.

 

7. Keripik Tempe

Keripik tempe berukuran tipis, tekstur padat, dan renyah ketika dimakan. Makanan dari bahan tempe ini memiliki rasa keju, original, barbeque, jagung manis, pizza, sampai rumput laut.

8. Malang Strudel

Malang strudel termasuk oleh-oleh khas Malang kekinian. Strudel menggunakan bahan pastry yang berisi buah dan sayuran. Isian dalam kue pastry ini bermacam-macam ada strudel apel, nanas, nangka, pisang, dan buah lainnya.

9. Jenang Apel

Apel di kota Malang diolah menjadi jenang yang kenyal dan empuk. Jenang apel ini berwarna hijau dan berbentuk persegi. Jenang apel ini menggunakan sari pati apel atau bubur apel. Anda bisa membeli jenang apel untuk buah tangan.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...