Sinopsis Novel Dear J, Kisah Cinta Yang Berawal dari Suara
Penulis adalah salah satu profesi yang diidamkan oleh banyak orang khususnya anak muda. Berbagai cara mereka lakukan agar karya mereka dikenal oleh publik, Salah satunya adalah mempublikasikan karya mereka melalui Wattpad.
Hal ini pula yang dilakukan oleh Idea Fina. Aktif menulis sejak di angku luliaah, ia pun mencoba untuk mempublish berbagai karya-karya nya ke berbagai media termasuk Wattpad. Tak, disangka, platform inilah yang berhasil membuat nama nya dikenal oleh publik.
Debut novel nya adalah Remember Us yang berhasil masuk jajaran best seller. Hal yang sama juga kembali terulang pada novel keduanya yang berjudul Dear J.
Dear J terbit pada bulan Desember 2017 oleh Penerbit Ikon. Novel ini merupakan salah satu kisah dari seri Orion yang berhasil menarik hati banyak pembaca.
Novel ini berkisah tentang kehidupan salah satu anggota band Orion yang bernama Rayyan Bintang Harsadi. Ia digambarkan percaya bahwa cinta itu ada namun ia hanya belum menemukan orang yang bisa dicintainya dengan tulus
Di sini, ia diceritakan jatuh cinta pada Melodi Jingga Senja yang hanya pernah ia dengar suaranya melalui telepon. Jingga sendiri digambarkan sebagai seseorang yang tidak percaya bahwa ada orang yang mencintai dirinya apa adanya.
Bila Anda ingin mengetahui garis besar ceritanya, simak sinopsis novel Dear J di bawah ini.
Sinopsis Novel Dear J
Dalam novel ini diceritakan bahwa Rayyan Bintang Harsadi telah menginjak usia 30 tahun. Ia adalah seorang pemusik dan produser yang cukup sukses.
Kesuksesan itu membuatnya hidup bahagia, sehingga ia merasa tak benar-benar menginginkan kehadiran wanita dalam hidupnya. Lagipula, dengan kesuksesannya itu, ia tak yakin akan ada wanita yang benar-benar tulus mencintainya,
Namun, pendiriannya berubah berubah ketika ia jatuh cinta pada suara merdu yang hanya ia dengar melalui sambungan telepon. Sayangnya, wanita pemilik suara merdu itu tiba-tiba menghilang entah kemana.
Wanita itu bernama Melody Jingga Senja yang berusia 25 tahun yang bekerja sebagai jurnalis. Usia yang dibilang cukup matang untuk jatuh cinta atau menikah.
Namun, melihat ketiga adiknya bisa makan enak dan hidup berkecukupan sudah cukup membuat dirinya bahagia. Ia merasa tidak butuh seseorang disampingnya. Walaupun demikian, ketiga adiknya ingin sang kakak menikmati hidupnya dan mencoba jatuh cinta.
Rayyan dengan Jingga pertama kali bertemu ketika Jingga bertugas untuk mewawancarai Rayyan di ruang produser musik. Di saat itu, jantung jingga benar-benar berdebar dengan kencang.
Hal itu karena ia akan bertemu dengan pria yang selama ini hanya dikenalnya melalui suara. Di sisi lain, ia takut bila Rayyan akan segera mengenali suaranya
Sementara itu, Rayyan yang melihat Jingga yang memasuki ruangannya terkejut. Ketika mereka berkenalan, ia langsung mengernyit karena merasa bahwa suara Jingga lah yang ia dengar melalui sambungan telepon itu.
Selama mereka berbincang Jingga berusaha bersikap profesional walaupun sebenarnya ia merasa sangat gugup. Sebelum memulai wawancara, mereka berdiskusi tentang durasi wawancara yang akan mereka lakukan.
Sayangnya, Rayyan sangat sibuk sehingga ia meminta Jingga datang keesokan harinya. Jingga mengumpat dalam hati karena mau tidak mau ia harus kembali bertemu dengan Rayyan. Mereka pun saling bertukar kartu nama.
Kemudian, wawancara pun dilakukan. Selama wawancara, Rayyan tidak bisa berhenti memandangi Jingga. Kesederhanaannya lah yang membuat Rayyan jatuh hati.
Pada saat itu, ia berpikir apakah benar Jingga yang ia temui saat ini adalah pemilik suara wanita yang pernah ia dengar melalui telepon. Ia sendiri tidak yakin karena sudah berbulan- bulan ia tidak mendengar suara tersebut.
Rayyan merasa kesal ketika wanita itu mendadak menghilang. Tapi di sisi lain, ia juga mengkhawatirkan keadaan wanita itu
Lantas, mengapa Jingga membuatnya terus teringat dengan wanita itu? Mengapa ia begitu tertarik pada Jingga? Ia pun memutuskan untuk bertemu lagi dengan Jingga untuk memastikan perasaannya ini.
Kutipan Penuh Makna dari Novel Dear J
Novel Dear J berkisah tentang pria yang jatuh cinta yang pada awalnya hanya diketahui dari suaranya saja. ada banyak kutipan dalam novel ini yang sangat jelas menggambarkan perasaannya itu. Berikut ini beberapa kutipan dari novel Dear J
“… cinta itu datangnya tiba-tiba dan bisa pergi tiba-tiba juga kalau kami terlambat menyadari.” (hlm. 86)
“Terkadang hal-hal sederhana yang biasa terjadi setiap hari dapat menjadi sesuatu yang sangat dirindukan. (hlm. 172)
“Bagaimana mungkin perasaanku bisa berubah kalau jatuh cinta pada kamu adalah hal terbaik yang pernah aku lakukan?” (hlm. 228)
“Melodi dari Jingga. Membuatku jatuh cinta. Melodi dari Jingga. Membuatku bahagia (hlm. 299)
Dalam menulis berita, seorang jurnalis memang diharuskan mengambil kesimpulan setelah mendapatkan sumber dari kedua belah pihak, pihak pro dan kontra – biasa juga disebut dengan istilah cover both sides. Bahkan kalau memang perlu, komentar dari pihak ketiga atau pengamat juga dapat dicantumkan. (hlm. 137)