8 Rekomendasi Anime Fantasy Terbaik Beserta Sinopsisnya
Anime fantasy adalah genre anime yang mengangkat cerita fantasi dengan tema-tema fantastis, seperti sulap, peristiwa supernatural, mitologi, cerita rakyat, atau dunia fantasi yang fiktif.
Selain itu, anime fantasy biasanya melibatkan berbagai bentuk sihir, elemen supernatural, dan makhluk mistis yang tidak ditemukan di genre lain. Latar dari anime fantasy ini lebih dari sekadar dunia yang jauh atau imajiner
Berikut rekomendasi anime fantasy terbaik beserta sinopsisnya.
1. Howl's Moving Castle
Berdasarkan novel Diana Wynne Jones dengan judul yang sama, Howl's Moving Castle karya Hayao Miyazaki merupakan termasuk anime fantasy terbaik. Anime ini berlatar tempat dan waktu di kerajaan yang dilanda perang di mana sihir dan mesin bekerja sama.
Film ini mengikuti petualangan pembuat topi bernama Sophie yang berubah menjadi seorang wanita tua setelah bertemu dengan penyihir. Ia memulai pencarian untuk menemukan penyihir itu dan mengangkat kutukannya.
Perjalanan Sophie mengantarkannya sampai ke Kastil Howl. Dia bertemu roh api bernama Calcifer. Mereka membuat perjanjian, jika Sophie bisa membebaskannya dari kontrak dengan Howl, Calcifer akan mengangkat kutukan Sophie.
Selama itu, Sophie harus tinggal di Kastil Howl. Melewati banyak petualangan dan rintangan, Sophie dan Howl saling melihat satu sama lain apa adanya dan mereka pun jatuh cinta. Dengan cinta dan kebaikannya, Sophie membantu Howl untuk menghadapi teror dari masa lalunya yang mencekam.
2. Fullmetal Alchemist: Brotherhood
Anime Fullmetal Alchemist: Brotherhood termasuk anime fantasy terbaik yang menceritakan kisah kakak beradik Edward dan Alphonse Elric dalam pencarian Batu Bertuah untuk memulihkan tubuh mereka.
Sebelumnya, sebagian tubuh Edward dan Alphonse hilang ketika mereka mencoba menggunakan keterampilan alkimia untuk membangkitkan ibu mereka yang sudah meninggal. Edward kehilangan anggota tubuhnya kemudian bergabung dengan Militer Negara yang memberinya kebebasan untuk melanjutkan pencarian.
Di sisi lain, tubuh Alphonse tidak terselamatkan sehingga jiwanya ditambatkan dalam baju zirah. Namun, Edward dan Alphonse bukan satu-satunya yang mencari batu kuat itu. Dalam pencariannya, mereka mengetahui rencana untuk mengubah seluruh negeri karena alasan yang tidak dapat mereka pahami.
3. Spirited Away
Spirited Away karya Hayao Miyazaki adalah anime Studio Ghibli yang mengajarkan tentang arti saling tolong menolong. Film ini mengisahkan seorang gadis bernama Chihiro yang orang tuanya berubah menjadi babi setelah mereka mengembara ke tempat yang mereka yakini sebagai taman hiburan yang ditinggalkan.
Tempat itu ternyata merupakan pemandian roh. Jika Chihiro ingin ibu dan ayahnya dikembalikan ke bentuk manusia, dia harus bekerja untuk penyihir yang menjadi pemiliknya. Dengan sejumlah teman baru dan petualangan yang mendebarkan, dia merumuskan rencana untuk menyelamatkan orang tuanya dan kembali ke dunia manusia.
Film anime Studio Ghibli ini mengajarkan pelajaran tentang persahabatan, cinta, dan keberanian. Dari Spirited Away, penonton dapat mengambil beberapa hikmah, yaitu jangan termotivasi oleh keserakahan dan selalu membantu orang yang membutuhkan tanpa pamrih
4. A Whisker Away
Rekomendasi anime fantasy terbaik selanjutnya yaitu A Whisker Away. Gadis SMP bernama Miyo Sasaki jatuh cinta dengan teman sekelasnya yang bernama Kento Hinode dan mencoba berulang kali untuk mendapatkan perhatian Kento dengan berubah menjadi kucing, tetapi pada titik tertentu, batas antara dirinya dan kucing menjadi ambigu.
A Whisker Away mengangkat isu tentang depresi dan pencarian jati diri. Film ini mengajarkan bahwa tidak apa-apa untuk menunjukkan kesedihan. Film ini juga membahas cinta pertama, bullying, dan penyelesaian masalah keluarga.
5. Ghost in the Shell
Film asal Jepang ini menjadi salah satu film fiksi ilmiah terbaik yang berupa animasi. Ghost in the Shell menceritakan agen federal cyborg Mayor Motoko Kusanagi dalam mengikuti jejak "The Puppet Master" yang secara ilegal meretas ke dalam pikiran komputerisasi hibrida cyborg-manusia. Film ini berlatar tahun 2029, dimana teknologi telah maju sehingga cyborg menjadi hal yang biasa.
Selain itu, otak manusia dapat terhubung ke internet secara langsung. Mayor Motoko Kusanagi adalah seorang perwira di Bagian 9, yaitu divisi polisi elit dan rahasia yang menangani operasi khusus, termasuk terorisme dan kejahatan dunia maya. Mayor Motoko Kusanagi harus menangkap The Puppet Master dan menghentikannya dari meretas otak cyborg untuk mendapatkan informasi dan melakukan kejahatan lainnya.
Bersama dengan rekannya, Mayor Motoko Kusanagi memojokkan sang peretas. Tetapi rasa ingin tahunya tentang identitas peretas membawa kasus ini ke arah yang tidak terduga.
6. Isekai Izakaya: Koto Aitheria no Izakaya Nobu
Rekomendasi anime fantasy terbaik selanjutnya yaitu Isekai Izakaya: Koto Aitheria no Izakaya Nobu. Anime memasak ini menceritakan koki kepala berpengalaman bernama Nobuyuki Yazawa. Ia dan pelayan ramah bernama Shinobu Senke menjalankan izakaya tradisional Jepang yang disebut Nobu.
Izakaya Nobu adalah bar yang terkenal akan berbagai makanan dan minuman yang lezat. Menyambut setiap dan semua pelanggan, Nobuyuki dan Shinobu berusaha untuk menampilkan menu eksklusif dan memberikan pengalaman terbaik.
Namun, terlepas dari penampilannya yang biasa, bangunan izakaya itu terhubung ke jantung Kota Aitheria, sebuah kota dari alam semesta paralel. Saat berita tentang hidangan lezat restoran menyebar ke seluruh negeri, warga Aitherian dari berbagai latar belakang berkunjung ke Nobu untuk mencari masakan baru dan lezat, membawa perut kosong dan kisah-kisah menarik untuk diceritakan.
7. Your Name
Anime movie Your Name karya Makoto Shinkai merupakan film dengan pendapatan kotor tertinggi di Jepang pada tahun 2016. Lewat animasi yang memukau, film ini menceritakan remaja dari Tokyo bernama Taki dan gadis desa Mitsuha.
Suatu hari, mereka terbangun dalam tubuh yang tertukar. Anehnya, mereka selalu lupa seluruh hari saat bertukar tubuh, termasuk nama mereka. Fenomena ini terus terjadi sepanjang film dan dua remaja tersebut mulai terikat dengan perasaan yang aneh, seakan mereka pernah bertemu sebelumnya.
Tiba-tiba, Taki tak lagi bertukar tubuh dengan Mitsuha. Hidupnya kembali normal, namun ada yang mengganjal di hati Taki, ia memutuskan untuk menemui Mitsuha. Tanpa nama kota, Taki hanya berbekal optimisme dan gambar yang ia lukis dari ingatan.
Atas bantuan penjual ramen lokal, Taki sampai di Kota Itomori. Ia terkejut ketika melihat kota tersebut sudah hancur karena komet yang jatuh. Seluruh penduduk kota meninggal, termasuk Mitsuha.
Tak putus asa, Taki mengunjungi kuil terpencil di sebuah gunung di mana ia pernah menaruh sake saat bertukar tubuh dengan Mitsuha. Taki meminum sake itu dan ia kembali bertukar tubuh dengan Mitsuha sehari sebelum komet jatuh.
Taki (dalam tubuh Mitsuha) berupaya keras untuk mengevakuasi Kota Itomori. Pada akhirnya, seluruh penduduk dapat diselamatkan dan Taki kembali ke tubuhnya. Seperti yang terjadi sebelumnya, ia melupakan semua kejadian saat bertukar tubuh.
Beberapa tahun berlalu, Taki sedang mencari kerja sebagai arsitek. Ia tetap dihantui perasaan rindu akan seseorang yang tak pernah ia temui. Akankah ia bertemu Mitsuha kembali?
8. Shingeki no Kyojin
Shingeki no Kyojin merupakan anime berlatar di dunia di mana umat manusia dipaksa untuk hidup di kota-kota yang dikelilingi oleh tiga tembok besar. Tembok-tembaok ini didirikan untuk melindungi mereka dari makhluk raksasa yang disebut sebagai Titan.
Dikisahkan bahwa salah satu tembok tersebut dihancurkan oleh Titan kolosal, menyebabkan Titan lainnya masuk ke zona aman manusia. Seorang pemuda bernama Eren Yeager bersumpah untuk memusnahkan para Titan setelah mereka membawa kehancuran kampung halamannya dan kematian ibunya.
Eren bergabung dengan pasukan militer bersama beberapa temannya yang selamat. Seiring berjalannya waktu, Eren menemukan berbagai rahasia kelam yang mengancam seluruh umat manusia.