10 Cara Perhatian ke Pacar Agar Hubungan Tetap Harmonis

Tifani
Oleh Tifani
14 November 2022, 10:47
cara perhatian ke pacar
Freepik
Ilustrasi, pasangan romantis.

Memiliki pacar memang hal yang menyenangkan. Kita jadi mempunyai seseorang yang memperhatikan dan menyayangi. Dibutuhkan banyak kesabaran, komitmen jangka panjang dan usaha untuk menjaga hubungan jangka panjang.

Salah satu cara untuk menunjukkan rasa cinta kepada pasangan adalah dengan memberinya perhatian. Ini bukan tentang menjadi lekat, melainkan memberikan perhatian ketika pasangan membutuhkan dukungan atau berusaha memperbaiki hubungan.

Cara Perhatian ke Pacar

Cara memberi perhatian ke pacar ini tidak harus berlebihan atau selalu romantis 24 jam penuh. Banyak sekali hal kecil yang bisa dilakukan setiap hari untuk menunjukkan perhatian pada pacar sebagai bentuk cinta kepadanya.

Dikutip dari laman kelascinta.com, bentuk perhatian inilah yang sangat berguna untuk mempertahankan hubungan sampai langgeng dan tidak mudah jenuh. Berikut adalah hal-hal sederhana tapi mengena saat dilakukan untuk memberi perhatian ke pacar.

1. Tidak Menggunakan Handphone saat Bersama Pasangan

Salah satu hal penting yang bisa dilakukan adalah dengan menghindari penggunaan smartphone saat kalian sedang bersama. Penggunaan handphone saat kalian menghabiskan waktu bersama bisa mengalihkan perhatian.

Terkadang kita memang ingin update status media sosial supaya terkesan romantis, tapi ada saatnya ketika lebih baik tunggu sampai kalian punya waktu masing-masing. Berusahalah untuk meletakkan ponsel untuk memberi mereka semua perhatian. Gerakan itu akan mengatakan bahwa kalian sedang menikmati kebersamaan.

2. Menghabiskan Waktu Bersama

Temukan waktu untuk pasangan, terlepas dari seberapa sibuknya dirimu. Ambil cuti, agar bisa menghabiskan waktu bersama pasangan, guna menunjukkan betapa kamu mencintai dan menghargai pasangan. Semakin banyak waktu yang kalian habiskan bersama, maka semakin dekat hubungan kalian.

3. Ingat Hal Detail Mengenai Pasangan

Ingatlah beberapa hal kecil namun sangat penting tentang pacar. Ingat tanggal-tanggal penting untuk hubungan kalian. Ingat juga kata-kata, preferensi, serta keinginan yang pernah dikatakan pacar.

Seperti makanan kesukaan, film yang selama ini ingin dia tonton, atau pakaian yang pernah dia taksir saat jalan-jalan bersama dulu. Seiring waktu, dia akan lupa dia pernah mengatakan itu, lalu dia akan sangat bahagia ketika mengetahui ternyata pasangannya masih mengingat hal-hal kecil tentang dia.

4. Lakukan Hal Baru Bersama

Kalau kalian memiliki hobi yang berbeda, coba cari waktu ketika kalian bisa menikmati hobi bersama-sama. Jika masih tidak bisa, minimalnya kalian bisa makan siang bersama, mengobrol saat waktu istirahat, ucapkan selamat pagi dan selamat malam, atau kirimkan meme kesukaan. Semakin sering bersama, semakin perhatian seorang pasangan dengan pacarnya.

5. Tunjukkan Ketertarikan pada Hal yang Disukai oleh Pasangan

Walaupun membenci sepak bola, tidak ada salahnya ikut menonton pertandingan tim bola favorit pacar sesekali. Walaupun tidak tertarik pada drama Korea kesukaan pacar, tidak ada salahnya menemani dia nonton satu atau dua episode drama kesukaannya.

Meski tidak terlalu memahami dunia komik, coba berikan pertanyaan-pertanyaan trivial tentang komik kesukaannya, yang sudah pasti akan dijelaskan dengan semangat oleh pacarmu. Selera kalian boleh beda.

6. Mengungkapkan Hal Manis dan Pujian

Ketika spontanitas hubungan memudar, pujian dan kekaguman yang umumnya muncul secara spontan juga akan hilang.
Saat pacar sudah dimiliki dan kalian sudah sangat sering menghabiskan waktu bersama, sehingga sering kali lupa untuk memberikan pujian dan apresiasi kepadanya.

Setiap pujian yang diberikan pada pacar akan memercikkan api kemesraan yang dapat mengusir kejenuhan hubungan. Selain itu, pujian dapat menunjukkan pada pasangan tentang rasa peduli dan menyayangi sampai kapan pun.

7. Menjadi Pendengar yang Baik

Saat pacar sedang bercerita, dengarkan apa yang dikatakan pasangan. Mendengarkan tidak berarti duduk di sana sambil memikirkan presentasi pekerjaan. Tunjukkan keterlibatan dalam sebuah percakapan. Berikan respon dalam kalimat-kalimat yang dilontarkan.

Hal ini akan susah dilakukan bila tergolong dalam tipe yanng mendominasi percakapan. Namun menjadi pendengar yang baik akan membuat pasangan merasa dihargai.

8. Ajukan Pertanyaan

Jika tidak tahu bagaimana mengungkapkan perhatian, ajukan pertanyaan kepada mereka. Tanyakan apakah mereka membutuhkan bantuan. Tanyakan kepada mereka bagaimana hari mereka. Tanyakan kepada mereka bagaimana perasaannya.

Mengajukan pertanyaan menunjukkan bahwa seorang pasangan peduli dan memperhatikan mereka. Ingatlah untuk tidak melakukannya secara berlebihan.

9. Mengomentari Status Sosial Media Pasangan

Hal ini terdengar sepele, tapi saat status dikomentari rasanya sangat membahagiakan. Apalagi dengan orang yang disukai. Berikan komentar pada status pacar untuk memberitahu dia bahwa kamu peduli. Dia pasti akan senang jika melihat interaksi kalian di sosial media.

10. Berinteraksi Positif ke Teman dan Keluarga Pasangan

Saat hubungan dengan pacar semakin serius, kalian akan sering menghabiskan waktu bersama teman dan keluarganya. Hal yang wajar jika menyukai sebagian dari mereka dan menjadi teman, ada pula yang akan benci dan malah menemukan ketidakcocokan dari mereka.

Meski begitu, mereka tetaplah orang tersayang dari pacar. Kenali mereka dengan niat tulus, dan jangan pernah merusak pertemanan dan kekeluargaan mereka dengan pasangan.

Editor: Agung

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...