Kabareskrim Baru Irjen Agus Andrianto, Eks Kapolda Sumut & Pejabat BNN

Ameidyo Daud Nasution
18 Februari 2021, 20:46
kabareskrim, polri, agus andrianto
ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman
Kabaharkam Polri Irjen Agus Andrianto (tengah) didampingi Kakorpolairud Irjen Lotharia Latif (kiri) dan Wakapolda Banten Brigjen Tomex Kurniawan (kedua kiri) berbincang dengan para pejabat dan staf PT ASDP Merak saat kunjungan di Pelabuhan Merak, Banten, Sabtu (21/12/2019). Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah menunjuk Agus sebagai Kabareskrim baru.

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo telah menunjuk Komisaris Jenderal Pol Agus Andrianto sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri. Agus sebelumnya adalah Kepala Badan Pemeliharaan Keamanan (Kabaharkam) Polri.

Keputusan tersebut termaktub di dalam Surat Telegram Nomor ST/318/II/KEP/2021 tanggal 18 Februari 2021. Sedangkan, Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Kalemdiklat) Polri Komjen Pol Arief Sulistyanto mengisi posisi yang ditinggalkan Agus.

Kabareskrim sebelumnya adalah Listyo yang bulan lalu ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk memimpin Korps Bhayangkara.  “Betul (Agus ditunjuk Kabareskrim,” kata Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jenderal Argo Yuwono dikutip dari Antara, Kamis (18/2). 

Selain itu, Kepala Badan Intelijen Keamanan (Kabaintelkam) Polri Komjen Pol Rycko Amelza Daniel menjabat sebagai Kalemdiklat. Adapun, Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw mengisi posisi Rycko.

Agus sendiri sebelum menjabat sebagai Kabaharkam pernah menempati posisi Wakapolda hingga Kapolda Sumut pada 2017 hingga 2019. Sebelumnya, ia berkarir di Mabes Polri sebagai Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri.

Pria kelahiran Blora, 16 Februari 1957 ini memang lama berkarir di Pulau Sumatera. Ia mengawali karirnya sebagai Perwira Samapta di Polres Dairi, Sumatera Utara pada 1990.

Karirnya terus meningkat hingga menjabat sebagai Kapolsek Sumbul pada 1992, Parapat pada 1993, dan Percut Sei Tuan dua tahun kemudian. Setelahnya Agus berpindah ke Polres Lampung Selatan sebagai Kapuskodalops sebelum kembali lagi ke Sumut menjadi Kasatserse Poltabes Medan pada 1999 hingga 2001.

Ia lalu menjalani karirnya sepanjang 2001 hingga 2006 di Provinsi Jawa Timur sebelum menjadi Kasat I Ditreskrimsus Polda Metro Jaya. Agus juga sempat menjalani tugas di Badan Narkotika Nasional (BNN) sebagai Direktur Psikotropika dan Prekursor Deputi Bidang Pemberantasan.

Reporter: Antara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...