Pengertian dan Ciri-ciri Globalisasi

Image title
10 Januari 2022, 12:10
Pengertian dan Ciri-ciri Globalisasi
Antara
Ilustrasi globalisasi dalam ranah politik.

Globalisasi adalah istilah yang cukup sering dibicarakan di era perkembangan teknologi seperti sekarang. Globalisasi dapat berpengaruh bagi kehidupan masyarakat baik ke arah positif maupun negatif.

Pengertian Globaliasi

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) globalisasi merupakan proses masuknya ke ruang lingkup dunia.

Globalisasi berasal dari bahasa Inggris "globalization". Beberapa orang memandang kata tersebut sebagai suatu proses sosial, sejarah, hingga alamiah yang menuntun seluruh bangsa semakin terikat satu dengan lainnya yang lambat laun mewujudkan suatu tatanan kehidupan dunia baru.

Pengertian Globalisasi Menurut Para Ahli

Mengutip buku "Sosiolgi: Jilid 3" globalisasi diartikan sebagai tindakan yang mendunia. Pengertian globalisasi ini menjelaskan dunia begitu luas layaknya kertas yang dilipat menjadi kecil.

Berikut beberapa pengertian globalisasi menurut para ahli:

Giddens

Globalisasi adalah ketergantungan masyarakat di dunia yang semakin meningkat. Ketergantungan ini membuat kesenjangan antara masyarakat industri dan dunia ketiga.

A.G. Me Gew

Mengacu pada keterkaitan antarnegara untuk membentuk sistem dunia modern. Proses globalisasi bisa menjadi keputusan dan kegiatan di belahan dunia yang membawa  konsekuensi penting pada masyarakat.

Heywood

Globalisasi mengacu pada munculnya sebuah jaringan saling-keterganungan yang kompleks yang menunjukan kehidupan seseorang kian dipengaruhi peristiwa dan keputusan yang dibuat di sebuah tempat yang jauh dari orang tersebut.

Winarno

Winarno mendefinisikan globalisasi sebagai suatu proses yang memposisikan masyarakat dunia dapat menjangkau satu dengan lain atau saling berhubungan dalam semua aspek kehidupan, baik budaya, politik, ekonomi, teknologi, maupun lingkungan.

IMF (1997)

Globalisasi menjelaskan ketergantungan ekonomi antarnegara di dunia. Ekonomi ini dapat meningkatkan volume transaksi barang dan jasa.

Jenis-jenis Globalisasi

Globalisasi dapat dibagi menjadi beberapa jenis, di antaranya:

1. Globalisasi Politik

Globalisasi politik merupakan proses ketika tugas-tugas pembuatan kebijakan tertentu beralih dari pemerintah nasional ke organisasi internasional.

Perubahan dunia ke arah yang lebih modern menyebabkan berbagai masalah dan kepentingan yang bersifat global sehingga memerlukan kerja sama internasional antara negara yang satu dengan lainnya.

2. Globalisasi Ekonomi

Globalisasi ekonomi adalah proses ekonomi atau perdagangan ketika negara-negara dari seluruh dunia menjadi satu kekuatan pasar. Globalisasi mengharuskan keterbukaan terhadap arus modal, barang, dan jasa.

3. Globalisasi Budaya

Globalisasi kebudayaan merupakan proses di mana informasi, komoditas, dan gambaran-gambaran yang diproduksi di belahan dunia tertentu masuk ke aliran global yang menipiskan perbedaan-perbedaan kebudayaan antara bangsa-bangsa hingga individu-individu.

Ciri-ciri Globalisasi

Mengutip buku “Geografi dan Sosiologi”, istilah globalisasi mengacu pada perubahan dalam sistem ekonomi dunia, seperti melalui perdagangan dan pertukaran budaya. Berikut ciri-ciri globalisasi yang dikutip dari berbagai sumber:

  • Meningkatnya Perdagangan Global

Kerja sama antarnegara, membuat barang-barang diimpor dari luar negeri. Contohnya saja jika Anda mencari barang elektronik, bisa pergi ke toko dan menemukan berbagai macam barang.

Selain barang-barang, globalisasi membuat pertukaran budaya di dunia. Contohnya, Anda bisa menikmati makanan pizza tanpa harus pergi ke Italia. Globalisasi bisa mengubah konsep ruang dan waktu. Terjadi pergerakan massa, yang memungkinkan pertukaran informasi dan budaya tanpa terbatas waktu.

  • Meningkatnya Aliran Modal Internasional dan Investasi

Ciri globalisasi selanjutnya adalah sumber daya alam Indonesia bisa dikirim ke luar negeri. Contohnya ekspor kerajinan keramik, industri semen, dan masih banyak lagi. Sumber daya alam ini bisa menambah modal investasi dari luar negeri. Selain itu bisa meningkatkan perdagangan dalam negeri.

  • Ketergantungan Antarnegara di Bidang Ekonomi

Adanya ketergantungan ekonomi ini mengakibatkan perdagangan internasional, peningkatan perusahaan multinasional, dan organisasi dunia.

  • Meningkatkan Interaksi Budaya dan Perkembangan Media Massa

Globalisasi mempermudah arus informasi warga dari belahan dunia untuk mendapatkan pengalaman baru budaya berbeda. Contohnya musik, berita, dan olahraga internasional yang bisa ditonton di tv dan internet.

  • Masalah Suatu Negara Menjadi Perhatian Internasional

Masalah dalam suatu negara bisa menarik perhatian dunia internasional. Contohnya inflasi, perubahan iklim, dan krisis multinasional.

  • Penyebaran Informasi Semakin Mudah

Globalisasi memudahkan dan mempercepat prose penyebaran informasi. Semua orang dari berbagai latar belakang negara dapat mengakses informasi yang mereka inginkan kapan saja dan di mana saja.

  • Batas Antaranegara Semakin Menipis

Setiap negara memiliki batas wilayah masing-masing. Namun, globalisasi mampu mengaburkan hal tersebut. Artinya, setiap orang dari berbagai negara bisa menerima atau saling bertukar informasi dengan negara lainnya.

  • Meluasnya Kegiatan Perdagangan

Globalisasi di bidang ekonomi berpengaruh terhadap perkembangan kegiatan perdagangan. Kegiatan ekonomi dan perdagangan di dunia menjadi semakin terbuka melintasi batas-batas wilayah sebuah negara.

Di samping itu, kegiatan ekonomi juga menyangkut perihal perpindahan tenaga kerja. Di era globalisasi, tenaga kerja bisa lebih leluasa memilih bekerja di negara mana saja yang mereka inginkan sesuai dengan kemampuan dan kualifikasi yang dimiliki dan dibutuhkan oleh pihak pencari tenaga kerja.

Editor: Safrezi

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...