Jokowi Terima Surat Kepercayaan Enam Dubes dari Spanyol hingga Cina

Image title
2 Maret 2022, 16:41
Jokowi, dubes
Biro Pers Sekretariat Presiden/Lukas/pras.
Presiden Joko Widodo menyampaikan sambutan saat membuka pertemuan pendahuluan B20 atau B20 Inception Meeting yang digelar secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Kamis (27/1/2022).

Presiden Joko Widodo menerima surat-surat kepercayaan dari enam Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh (LBBP) untuk Indonesia di Ruang Kredensial, Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu (3/2). Jokowi turut didampingi oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Selain Ibu Negara, beberapa perwakilan dari kabinet juga turut hadir, yakni Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, serta Direktur Jenderal Protokol dan Konsuler Kementerian Luar Negeri/Kepala Protokol Negara, Andy Rachmianto.

Enam duta besar yang menyerahkan surat kepercayaan kepada Jokowi di antaranya dari Kerajaan Spanyol, Republik Turki, Republik Demokratik Rakyat Aljazair, Republik Peru, Republik Sosialis Vietnam dan Republik Rakyat Tiongkok.

Para duta besar disambut dengan lagu kebangsaan dari negara masing-masing saat memasuki Istana. Kemudian, duta besar tersebut juga menyampaikan harapannya terhadap Indonesia.

Selama proses penyerahan surat, lagu kebangsaan Indonesia Raya turu diperdengarkan pada kesempatan tersebut.

Masing-masing duta besar menerapkan protokol kesehatan, seperti menjaga jarak dan mengenakan masker. Kemudian, pertemuan tersebut diakhiri dengan sesi foto bersama dan mengumandangkan lagu Indonesia Raya.

Adapun, Dubes yang hadir ialah sebagai berikut:
1. Francisco de Asis Aguilera Aranda, Duta Besar LBBP Kerajaan Spanyol untuk Republik Indonesia;
2. Akin Asan, Duta Besar LBBP Republik Turki untuk Republik Indonesia;
3. Lahcene Kaid-Slimane, Duta Besar LBBP Republik Demokratik Rakyat Aljazair untuk Republik Indonesia;
4. Luis Ra l Tsuboyama Galvn, Duta Besar LBBP Republik Peru untuk Republik Indonesia;
5. Ta Van Thong, Duta Besar LBBP Republik Sosialis Vietnam untuk Republik Indonesia; dan
6. Lu Kang, Duta Besar LBBP Republik Rakyat Tiongkok untuk Republik Indonesia.

Reporter: Nuhansa Mikrefin
Editor: Yuliawati

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...