3 Cara Cek Rekening Penipu Melalui Website

Dwi Latifatul Fajri
10 Mei 2022, 12:47
Cek Rekening Penipu
Katadata
Ilustrasi Penipuan Online

Cek rekening penipu secara online lebih mudah dan praktis. Modus penipuan makin marak terjadi, contohnya melalui pesan singkat seperti SMS dan telepon, dengan mengatasnamakan instansi dan perusahaan.

Kemudahan teknologi memudahkan aksi penipuan seperti pemberian rekening dan transfer untuk membayar uang. Alhasil, kini masyarakat dapat mengakses dan melakukan cek rekening penipu melalui website.

Masyarakat dapat mencegah penipuan dengan cara cek rekening penipu. Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kominfo) juga merilis website CekRekening.id. Website tersebut berfungsi sebagai portal pengumpulan database rekening bank.

No rekening yang dilaporkan terkait tindak pidana seperti penipuan, investasi palsu, terorisme, dan kejahatan lain. Website CekRekening.id dapat membantu masyarakat terhindar dari risiko penipuan. Berikut cara melaporkan rekening penipu melalui situs website resmi.

Cara Cek Rekening Penipu

1. Cek Rekening Penipu di CekRekening.id

Website CekRekening.id dapat diakses masyarakat untuk cek rekening bank yang diduga terindikasi tindak pidana. Pelaporan bisa dilakukan secara online melalui website, dan laporan offline melalui call center.

Berikut cara cek rekening penipu:

  • Akses website cekrekening.id
  • Pilih Periksa Rekening kemudian klik 'Cek Sekarang'
  • Kemudian pilih jenis akun bank atau e-wallet
  • Tulis nama bank dan nomor rekening
  • Jika Anda memilih e-wallet tuliskan nomor virtual account dan nama e-wallet
  • Lalu klik saya bukan robot
  • Pilih cek sekarang

Website CekRekening.id juga memiliki fitur daftarkan rekening dan melaporkan rekening. Fitur daftarkan rekening, bermanfaat untuk kepercayaan pelanggan ketika metransfer uang. Sedangkan fitur laporkan rekening, digunakan untuk laporan nomor rekening penipuan dan transfer uang.

2. Cek Rekening di Kredibel.co.id

Website Kredibel.co.id menyediakan layanan untuk laporan penipuan lebih lengkap. Website ini menyediakan fitur cek rekening, cek telepon, dan laporkan penipuan. Website Kredibel.co.id memenuhi sertifikasi keamanan dan Penyelenggara Sistem Elektronik Kominfo.

Cara cek rekening penipu di Kredibel.co.id:

  • Akses website kredibel.co.id
  • Pilih Cek Rekening
  • Masukkan nomor rekening dan klik kolom biru bertuliskan cari
  • Nantinya akan muncul informasi apakah nomor rekening tersebut dipakai sebagai penipuan

Anda juga bisa menemukan ulasan yang berada di bagian bawah pencarian rekening. Berbagai komentar dan bintang muncul beserta no rekening. Selain itu, Anda bisa memilih cek rekening sesuai bank yang dituju.

3. Cara Melaporkan Rekening Penipu

Otoritas Jasa Keuangan alias OJK, cukup sering menginfokan kepada masyarakat terkait cara melaporkan SMS dan telepon dari nomor tidak dikenal. SMS penipuan untuk transfer sejumlah uang bisa dilaporkan melalui contact center di OJK.

Berikut cara melaporkan rekening penipu:

  • Cek kembali nomor rekening sesuai nama tertera dalam SMS
  • Tolak permintaan untuk menunjukkan identitas diri dari orang yang tidak dikenal
  • Apalagi jika keperluan tersebut untuk membuka rekening
  • Anda bisa screen capture nomor rekening penipuan, lalu mengirimkan ke email layanan konsumen OJK konsumen@ojk.go.id atau telepon ke 157
  • Pastikan ada nomor rekening dan nama bank untuk dilaporkan ke OJK

Itulah tiga cara cek rekening penipu sekaligus melaporkannya melalui website resmi. Pastikan Anda terlebih dahulu mengecek nomor rekening tujuan transfer, untuk mencegah penipuan. Anda juga bisa mengikuti Instagram resmi CekRekening.id dan Kredibel.

Editor: Intan

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...