3 Cara Cek Sertifikat Vaksin Online dengan Mudah dan Cepat
Cara cek sertifikat vaksin online menjadi informasi yang penting untuk diketahui oleh semua orang. Sebab, ini memudahkan seseorang untuk mengetahui statusnya sebagai peserta vaksinasi. Apalagi di tengah situasi yang masih diselimuti pandemi Covid-19, seperti saat ini.
Memiliki sertifikat vaksin, saat ini benar-benar dibutuhkan. Karena, tanpa dokumen yang satu ini, seseorang bisa tidak dapat memanfaatkan berbagai fasilitas layanan publik. Misalnya, tidak dapat menggunakan transportasi umum, tidak mampu berpergian ke luar kota atau ke luar negeri, serta tidak bisa memasuki beberapa ruang publik.
Sertifikat vaksin dapat diakses melalui aplikasi PeduliLindungi. Aplikasi ini, adalah platform yang dirancang oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika, yang bekerja sama dengan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), serta digunakan oleh Kementerian Kesehatan dan Satuan Tugas Covid-19.
Lantas, seperti apa cara untuk mengecek sertifikat vaksin ini? Simak ulasan singkat berikut ini.
Cara Cek Sertifikat Vaksin Online
Cara cek sertifikat vaksin online dapat dimulai dengan mengunjungi situs PeduliLindungi. Secara perinci, langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mengcek sertifikat vaksin ini, adalah sebagai berikut:
- Buka situs pedulilindungi.id.
- Klik tulisan ‘di sini’ pada tulisan: ‘Sudah melaksanakan vaksinasi COVID-19? Cek sertifikat Anda di sini’.
- Masukkan e-mail atau nomor ponsel untuk verifikasi dan login pada akun PeduliLindungi.
- Pada kolom ‘Periksa Sertifikat Vaksinasi COVID-19’ masukkan data diri.
- Isi kolom Nama Lengkap, NIK, Tanggal Lahir, Tanggal Vaksin, dan Jenis Vaksin
- Centang kolom ‘I’m Not a robot’.
- Klik ‘Periksa’ dan sertifikat vaksin COVID-19 akan muncul.
Bagi masyarakat yang sudah melakukan vaksinasi sebanyak tiga kali, maka akan muncul 3 sertifikat vaksin sesuai tanggal dan jenis vaksinnya.
Dalam sertifikat vaksinasi Covid-19 tersebut, tertera QR code, nama lengkap, nomor induk kependudukan (NIK), tanggal lahir, tanggal vaksin, keterangan telah melakukan vaksinasi setiap dosis, dan jenis vaksin. Sertifikat tersebut dapat diunduh dengan klik ‘unduh sertifikat’ pada bagian bawah halaman.
Bagaimana jika seseorang yang sudah menjalani vaksinasi Covid-19, tetapi sertifikat belum muncul? Jika kasus yang terjadi seperti itu, maka cara cek sertifikat vaksin online yang harus dilakukan, adalah sebagai berikut:
- Masuk laman pedulilindungi.id/periksa-sertifikat
- Login dengan akun dan jika belum memiliki akun, maka harus lakukan registrasi terlebih dahulu.
- Periksa sertifikat vaksinasi Covid-19 dengan menginput data. Masukkan nama lengkap dan NIK.
- Status vaksinasi akan muncul dan sertifikat vaksin akan tertera. Pengguna dapat mengklaimnya melalui aplikasi PeduliLindungi.
Apabila dengan cara tersebut, sertifikat vaksin tetap belum muncul, maka lakukan cara cek sertifikat vaksin online berikut:
- Update aplikasi PeduliLindungi agar mendapatkan aplikasi versi terbaru.
- Buka aplikasi PeduliLindungi
- Lakukan registrasi atau login dengan akun terdaftar.
- Klik menu ‘Sertifikat Vaksin’
- Klik menu ‘Klaim Sertifikat’
- Input data diri yang diperlukan.
- Klik ‘Klaim’
- Sertifikat vaksin pun akan muncul.
Selain beberapa cara yang telah disebutkan, ada satu cara lain untuk cek sertifikat vaksin online, yakni sebagai berikut:
- Hubungi chatbot Kementerian Kesehatan di nomor 0811-1050-0567.
- Pilih menu ‘Sertifikat Vaksin’.
- Input data 6 digital code one time password yang dikirimkan melalui WhatsApp atau SMS.
- Pilih ‘Download Sertifikat’ dan masukkan nama lengkap dan NIK.
- Pilih sertifikat yang ingin diunduh.
- Sertifikat yang dicari pun siap diunduh.
Itulah beberapa cara cek sertifikat vaksin online yang mudah dan cepat. Jika sudah melakukan ketiga cara tersebut tetapi sertifikat vaksin belum muncul, maka disarankan untuk segera menghubungi fasilitas kesehatan tempat melakukan vaksinasi. Fasilitas kesehatan tersebut akan segera melakukan update data dan sertifikat vaksin pun dapat diunduh.
Sekilas tentang Aplikasi PeduliLindungi dan Vaksinasi Covid-19
Aplikasi PeduliLindungi merupakan aplikasi yang digunakan pemerintah untuk melaksanakan survey Kesehatan dalam menangani penyebaran Covid-19 dan penyakit lainnya. Sistem terintegrasi ini dapat dilakukan melalui penelusuran, pelacakan, pemberian peringatan, di wilayah Indonesia.
Aplikasi ini menyimpan data para pengguna sehingga masyarakat mampu mengecek status vaksinasi dengan data diri masing-masing untuk mendapatkan sertifikat vaksinasi tersebut.
Selain itu, aplikasi ini juga berfungsi sebagai penyelenggaraan pelayanan Kesehatan, layanan informasi Kesehatan, dan upaya Kesehatan lain yang memiliki sifat promotif, kuratif, preventif, dan rehabilitatif. Tujuan ini dilakukan selama diizinkan oleh ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Berkaitan dengan vaksinasi, melansir dari covid19.go.id, vaksinasi adalah pemberian vaksin untuk menimbulkan atau meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit. Jika suatu saat terpapar penyakit tersebut, maka ia tidak akan sakit atau hanya menderita sakit ringan. Efeknya, seseorang tersebut tidak akan menjadi sumber penularan.
Pentingnya melakukan vaksinasi dosis lengkap dan booster adalah agar mampu mengurangi risiko dirawat di rumah sakit serta mengurangi risiko kematian. Vaksin booster mampu meningkatkan imunitas tubuh hingga sebanyak dua kali lipat dibandingkan vaksin dosis kedua.
Demi menurunkan tingginya kasus Covid-19 di Indonesia, pemerintah pun menghimbau masyarakat menerapkan protokol kesehatan di mana pun. Protokol Kesehatan tersebut berupa memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan agar terhindar dari Covid-19.
Selain itu, masyarakat juga dihimbau untuk segera melakukan vaksinasi Covid-19. Selain atas tujuan di atas, vaksinasi juga mampu menciptakan kekebalan imunitas, agar pandemi Covid-19 dapat berakhir.