6 Poin Kesepakatan Pertemuan Menkes G20: Dana Pandemi hingga Atasi TBC

Ameidyo Daud Nasution
28 Oktober 2022, 18:26
g20, kesehatan, menkes
ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/POOL/aww.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (kanan) didampingi Kepala Pusat Kebijakan Kesehatan Global dan Teknologi Kesehatan Bonanza Taihitu (kiri) menyampaikan keterangan saat Konferensi Pers G20 the 2nd Health Ministers Meeting (HMM) di Jimbaran, Badung, Bali, Jumat (28/10/2022).

Para menteri kesehatan negara-negara G20 telah merampungkan pertemuan puncak mereka hari ini. Pertemuan tersebut menghasilan enam kesepakatan utama yang akan dibawa pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 tiga pekan lagi.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan G20 sepakat menggalang dana pandemi untuk mempersiapkan diri menghadapi wabah berikutnya. Saat ini, sudah ada beberapa institusi yang siap memberikan dana.

"Sebanyak 18 institusi telah berkomitmen mendanai agar dunia siap menghadapi pandemi ke depan," kata Budi dalam konferensi pers di Bali, Jumat (28/10).

Kesepakatan kedua adalah menyiapkan mekanisme penggunaan dana pandemi tersebut. Uang ini akan digunakan untuk mengakses vaksin, alat diagnostik dan obat-obatan.

"Karena selama ini timpang, negara maju mendapatkan akses yang baik, negara berkembang tidak mendapatkan itu," katanya.

Kesepakatan ketiga adalah kerja sama survei genome untuk mencegah penyebaran bakteri hingga virus di suatu negara. Langkah ini penting agar dunia bisa mengetahui kemungkinan penyebaran wabah.

Kesepakatan keempat adalah mengembangkan paspor kesehatan secara digital. Jika ini terimplementasi, semua orang yang bepergian secara internasional bisa diketahui status vaksinasi hingga kesehatannya.

Sedangkan kesepakatan kelima adalah mengembangkan penelitian dan manufaktur dalam bidang kesehatan. Budi mengatakan tujuh negara yakni Indonesia, India, Turki, Arab Saudi, Brasil, Afrika Selatan, dan Argentina sepakat menjalin kerja sama untuk mengembangkan sektor manufaktur kesehatan.

"Karena kapasitas penelitian dan pabrik di antara negara maju dan berkembang berbeda," kata Budi.

Kesepakatan terakhir adalah implementasi nyata dari acara pendamping pertemuan ini. Budi mengatakan beberapa pertemuan membahas pengentasan tuberkulosis, one health, dan integrasi kesehatan antara manusia serta hewan.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...