Top News: Kesepakatan Puan dan AHY, Dana Asing Rp 2 T Lari dari Pasar
Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY, akhirnya memenuhi janji untuk bertemu. Mereka melakukan dialog di Plataran Hutan Kota, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (18/6).
Keduanya menggelar pertemuan usai berolahraga. Puan memulai jalan pagi dari rumahnya di Jalan Denpasar Raya, Jakarta Selatan. Sementara AHY beraktivitas di kawasan Sudirman-Thamrin, Jakarta.
Berita mengenai pertemuan antara Puan dan AHY menjadi artikel terpopuler atau top news Katadata.co.id pada Sabtu (17/6) dan Minggu (18/6).
Berikut Top News Katadata.co.id:
1. Pertemuan Puan dengan AHY, Ini Kesepakatan Kedua Pihak
Pertemuan antara Puan dan AHY di restoran tersebut berlangsung selama satu jam. Usai pertemuan, Puan menceritakan bagaimana keakraban terjalin di antara mereka.
"Ternyata banyak sekali yang bisa diomongin, bisa seperti kakak adik," kata Puan saat jumpa pers bersama AHY usai pertemuan.
Puan mengatakan, ia dan AHY menyadari pertemuan mereka telah dinanti-nantikan oleh banyak orang. Karena itu, menurut Puan, ia tak membuang kesempatan untuk berbicara mengenai politik dan cara membangun bangsa.
Ia mengatakan untuk membangun bangsa dan negara tak cukup hanya berbicara mengenai politik praktis saja. "Tapi ada sebelumnya, sesudahnya, dan pasca-nya itu mau seperti apa," kata dia.
Sementara itu, AHY mengatakan PDIP dan Partai Demokrat merupakan dua partai yang punya pengalaman sebagai the ruling party, dan juga pengalaman sebagai partai oposisi.
"Namun kami juga tahu dalam kurun waktu dua dekade terakhir, paling tidak dari 2004 hingga tahun ini, seringkali dianggap komunikasi dan hubungan kedua partai belum bisa berjalan dengan sebaik yang diharapkan," kata dia.
Menurut AHY, pertemuan keduanya hari ini dapat menjadi penegasan hubungan persahabatan antara keluarga SBY dengan Puan Maharani. "Mudah-mudahan juga menjadi bentuk yang baik bahwa segala sesuatunya bisa kita carikan solusinya, dibicarakan," kata dia.
Simak kesepakatan kedua pihak usai pertemuan.
2. Puan Maharani saat Bertemu AHY: Orang Akrab, kok
AHY tiba di Hutan Kota Plataran pukul 07.48 WIB menggunakan kaos biru gelap, sementara Puan sampai di lokasi yang sama pukul 08.49 WIB dengan memakai kaos polo hitam.
Dalam video yang beredar, keduanya saling berjabat tangan, mengacungkan jempol, berbincang sejenak, dan tertawa bersama.
Para elite kedua partai yang ikut mendampingi ikut bersorak dan bertepuk tangan. Keduanya lalu masuk ke dalam restoran untuk melakukan pertemuan tertutup.
Dari PDIP turut hadir Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua Fraksi PDIP Utut Adianto, Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto, dan politikus PDIP Andreas Hugo Periera dan Masinton Pasaribu.
Sementara perwakilan Partai Demokrat, hadir Anggota Majelis Tinggi DPP Partai Demokrat Syarief Hasan, Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Ketua DPP Partai Demokrat Jansen Sitindaon, Anggota DPR Didik Mukrianto.
3. Kemenkominfo Ajak Masyarakat Nobar Peluncuran Satelit SATRIA-1
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) memastikan peluncuran Satelit Republik Indonesia-1 (SATRIA-1) aman dan sesuai jadwal yang ditetapkan.
Dalam akun media sosial resmi yang dikelola, @kemenkominfo, kementerian ini mengajak masyarakat nonton bareng siaran langsung peluncuran SATRIA. "Jadilah saksi sejarah peluncuran satelit SATRIA. Live di YouTube Kemkominfo TV," tulis akun tersebut, Minggu (18/6).
Pengorbitan SATRIA-1 akan dilakukan di landasan peluncuran milik Angkatan Antariksa Amerika Serikat (US Space Forse) di Cape Canaveral, Florida.
SpaceX, perusahaan milik Elon Musk, yang bertanggung jawab mengorbitkan SATRIA-1 menetapkan satelit itu akan diluncurkan pada Minggu (18/6) pukul 18.04 waktu setempat, atau 19 Juni pukul 05.04 pagi WIB.
4. 10 Saham yang Diburu dan Dilepas Investor Asing Selama Sepekan
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada akhir pekan ini, turun 15,24 poin atau 0,23% ke level 6.698,54 pada penutupan perdagangan Jumat (16/6).
Sementara itu, pada Sabtu (17/6) Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono melaporkan dalam sepekan terakhir ada Rp 2,38 triliun aliran dana asing keluar dari pasar keuangan Indonesia.
Aliran dana asing yang keluar tersebut paling banyak berasal dari pasar saham dengan nilai Rp 1,74 triliun. Meski begitu, dalam perdagangan sepekan 12-16 Juni 2023, IHSG tercatat menguat tipis 0,07% ke level 6.698.
Sekretaris Perusahaan Bursa Efek Indonesia (BEI) Yulianto Aji Sadono dalam keterangan resmi mengatakan terdapat peningkatan frekuensi transaksi harian sebesar 1,58% menjadi 1.332.322 transaksi, dari 1.311.607 transaksi pada pekan sebelumnya.
Kapitalisasi pasar bursa juga ikut mengalami kenaikan 0,59% dari Rp9.451,152 triliun pada penutupan pekan lalu menjadi Rp9.506,685 triliun pada pekan ini.
"Rata-rata nilai transaksi harian Bursa mengalami perubahan sebesar 12,23% menjadi sebesar Rp9,970 triliun dari Rp11,359 triliun pada penutupan pekan lalu," kata dia dikutip Minggu (18/6).
5. BI: Dana Asing Sebesar Rp 2,38 Triliun Lari dari Pasar
Dalam sepekan terakhir, Bank Indonesia atau BI melaporkan ada Rp 2,38 triliun aliran dana asing keluar dari pasar keuangan Indonesia. Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi Bank Indonesia Erwin Haryono menjabarkan dana asing keluar dari pasar saham senilai Rp 1,74 triliun dan dana asing keluar dari pasar surat berharga negara (SBN) sebesar Rp 640 miliar.
Meski begitu, sepanjang 2023 hingga 15 Juni masih terdapat modal asing sebesar Rp 82,5 triliun di pasar SBN dan Rp 17,14 triliun di pasar saham.
"Meskipun terjadi penarikan modal asing, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat menjadi Rp 14.910 per dolar AS pada Jumat pagi, dibandingkan dengan Rp 14.940 per dolar AS pada akhir hari Kamis," menurut Erwin dikutip dari keterangan resmi yang dirilis pada Sabtu (17/6).
Sebaliknya, indeks dolar Amerika Serikat melemah menjadi 102,12. Indeks dolar AS merupakan indikator pergerakan dolar AS terhadap enam mata uang utama lainnya, seperti euro, yen, poundsterling, dolar Kanada, krona Swedia, dan franc Swiss.