Jokowi dan Erick Thohir Jajal Kendaraan Maung, Disopiri Prabowo

Ameidyo Daud Nasution
24 Juli 2023, 16:15
Jokowi, prabowo, erick thohir, maung
Instagram Erick Thohir
Presiden Joko Widodo, Menteri BUMN Erick Thohir, Menhan Prabowo Subianto, dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo menjajal Maung di Malang, Jawa Timur, Senin (24/7). Foto: Instagram Erick Thohir.

Presiden Joko Widodo hari ini meninjau fasilitas produksi PT Pindad di Turen, Malang, Jawa Timur. Dalam kesempatan tersebut, Jokowi sempat menjajal kendaraan Maung 4x4 bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.

Prabowo mengemudikan Maung 4x4 ditemani Erick Thohir di sebelahnya. Sedangkan Jokowi duduk di belakang bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Foto keempatnya menjajal Maung diunggah Erick Thohir dalam akun Instagramnya. Erick mengatakan Jokowi menginstruksikan Pindad memiliki prospek bisnis yang baik.

"Untuk itu, Kementerian BUMN dan Kementerian Pertahanan siap berkolaborasi, bermitra dengan partner potensial demi meningkatkan ekspor," kata Erick dalam unggahan di Instagramnya, Senin (24/7).

Dikutip dari Antara, Maung yang dinaiki Jokowi berbeda dengan varian lain karena berwarna hitam dan velg hitam. Sedangkan varian lain memiliki warna hijau, biru langit, dan biru tua.

Kendaraan ini memiliki panjang 4,8 meter, lebar 2 meter, tinggi 1,8 meter. Adapun, Maung memiliki mesin diesel 1.900 cc dengan daya 136 tenaga kuda.

Maung dapat melaju pada kecepatan 120 kilometer per jam dan punya jarak tempuh 650 kilometer.

Jokowi sebelumnya menjelaskan alasannya blusukan ke Malang bersama Prabowo dan Erick untuk membahas arah PT Pindad bersama Prabowo dan Erick. Jokowi mengatakan ada lonjakan permintaan terhadap produk-produk besutan PT Pindad di pasar global.

Presiden Joko Widodo bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir di Malang, Jawa Timur, Senin (24/7). Foto: Muchlis Jr -
Presiden Joko Widodo bersama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir di Malang, Jawa Timur, Senin (24/7). Foto: Muchlis Jr - (KatadataMuchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)

"Karena memang ada sebuah permintaan yang besar sekali dari luar negeri untuk ekspor," kata Jokowi dalam saluran resmi Sekretariat Presiden, Senin (24/7).

Jokowi menepis isu keberadaan Erick dan Prabowo dalam kunjungan tersebut dilapisi kepentingan politik. Menurutnya, keduanya hadir sesuai dengan tugas, pokok, dan fungsi keduanya sebagai pembantu presiden.


Reporter: Antara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...