Daftar Reshuffle Kabinet Jokowi Sejak 2015, Capai Belasan Kali

Ameidyo Daud Nasution
21 Februari 2024, 16:04
jokowi, reshuffle, kabinet
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/rwa.
Presiden Joko Widodo menyampaikan pidato pengantar dalam Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin (16/1/2023).
Button AI Summarize

Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle kabinetnya. Jokowi menunjuk Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Menteri Agraria Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Agus menggeser Hadi Tjahjanto yang pindah menjadi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan. Hadi menggantikan Mahfud MD yang menjadi calon wakil presiden Ganjar Pranowo.

Dengan perombakan ini, maka total Jokowi telah melakukan reshuffle kabinet sebanyak 12 kali. Dari penelusuran Katadata.co.id, berikut jejak perombakan jabatan menteri sejak mantan Wali Kota Solo itu menjabat:

12 Agustus 2015

Ini adalah kali pertama Jokowi melakukan kocok ulang di Kabinet Kerja. Alasannya: Presiden ingin pembantunya cepat bekerja di tengah pelambatan ekonomi global saat itu.

Daftar pergeserannya:

1. Luhut Binsar Pandjaitan menjadi Menko Polhukam, menggantikan Tedjo Edhy Purdijatno
2. Darmin Nasution menjadi Menko Perekonomian, menggantikan Sofyan Djalil
3. Rizal Ramli menjadi Menko Kemaritiman, menggantikan Indroyono Soesilo
4. Sofyan Djalil menjadi Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, menggantikan Andrino Chaniago
5. Thomas Lembong menjadi Menteri Perdagangan, menggantikan Rachmat Gobel
6. Pramono Anung menjadi Sekretaris Kabinet, menggantikan Andi Widjajanto

27 Juli 2016

Reshuffle kedua dilakukan Jokowi pada pertengahan 2016 dengan memasukkan sembilan menteri baru. Alasannya, menteri tetap harus bekerja cepat untuk mengatasi dampak ekonomi global.

Salah satu nama yang masuk kabinet adalah Sri Mulyani. Jokowi memboyong Sri, yang saat itu menjadi Direktur Pelaksana Bank Dunia, untuk pulang ke Tanah Air. Sedangkan salah satu nama yang terpental dalam reshuffle kedua adalah ANies Baswedan.

Daftar pergeserannya

1. Wiranto menjadi Menko Polhukam, menggantikan Luhut Binsar Pandjaitan
2. Luhut Binsar Pandjaitan menjadi Menko Kemaritiman, menggantikan Rizal Ramli
3. Sri Mulyani menjadi Menteri Keuangan, menggantikan Bambang Brodjonegoro
4. Arcandra Tahar menjadi Menteri ESDM, menggantikan Sudirman Said
5. Airlangga Hartarto menjadi Menteri Perindustrian, menggantikan Saleh Husin
6. Enggartiasto Lukita menjadi Menteri Perdagangan, menggantikan Tom Lembong
7. Budi Karya Sumadi menjadi Menteri Perhubungan, menggantikan Ignasius Jonan
8. Eko Putro Sandjojo menjadi Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, menggantikan Marwan Ja'far
9. Muhadjir Effendy menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, menggantikan Anies Baswedan
10. Asman Abnut menjadi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, menggantikan Yuddy Chrisnandi
11. Bambang Brodjonegoro menjadi Menteri PPN/Kepala Bappenas, menggantikan Sofyan Djalil
12. Sofyan Djalil menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional, menggantikan Ferry Musyidan Baldan
13. Thomas Lembong menjadi Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, menggantikan Franky Sibarani

Oktober 2016

Memasuki akhir tahun, Jokowi melantik Ignasius Jonan sebagai Menteri ESDM dan Arcandra Tahar sebagai Wakil Menteri ESDM. Arcandra mundur sebagai Menteri ESDM pada Agustus 2016 karena masalah kewarganegaraan ganda.

17 Januari 2018

Dalam reshuffle kali ini, Jokowi menggantikan pembantunya karena Khofifah Indar Parawansa berminat maju dalam Pilgub Jawa Timur. Berikut daftarnya:

1. Idrus Marham diangkat menjadi Menteri Sosial, menggantikan Khofifah Indar Parawansa
2. Moeldoko menjadi Kepala Staf Kepresidenan, menggantikan Teten Masduki

Agustus 2018

Kocok ulang ini merupakan yang terakhir di Kabinet Kerja. Alasannya adalah konstelasi politik serta kasus hukum yang menimpa salah satu menteri yakni Idrus Marham. Berikut daftarnya:

1. Syafruddin menjadi Menteri PAN-RB, menggantikan Asman Abnur.
2. Agus Gumiwang Kartasasmita menjadi Menteri Sosial, menggantikan Idrus Marham

22 Desember 2020

Ini perombakan pertama dan yang terbesar pada masa Kabinet Indonesia Maju. Reshuffle dilakukan di tengah pandemi Covid-19 dan kian melambatnya laju ekonomi RI karena wabah tersebut.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...