Daftar Caleg DPR Jawa Barat Potensi Lolos Senayan, Diisi Deretan Artis

Ira Guslina Sufa
1 Maret 2024, 08:48
Caleg
ANTARA FOTO/Erlangga Bregas Prakoso/tom.
Petugas KPU menunjukan surat suara Pemilu 2024 di gudang logistik KPU Jakarta Pusat, GOR Cempaka Putih, Jakarta, Senin (5/2/2024).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Komisi Pemilihan Umum (KPU) melanjutkan proses rekapitulasi suara hasil pemilihan umum atau Pemilu 2024. Merujuk data Sistem Informasi Rekapitulasi atau Sirekap saat ini perhitungan suara untuk pemilihan legislatif di wilayah Jawa Barat sudah mencapai 65,62%. 

Merujuk data terbaru dari KPU yang diambil dari Sirekap pada Jumat (1/2) pukul 8.00 WIB secara keseluruhan suara tertinggi diraih partai Golkar dengan 16,64% suara. Di urutan kedua ada partai Gerindra dengan 15,59% diikuti dengan Partai Keadilan Sejahtera atau PKS dengan 12,01% suara. 

Partai lain yang juga memiliki cukup banyak suara di Jawa Barat adalah Partai Kebangkitan Bangsa mencapai 11,73% dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan 11,07% suara. 

Adapun Partai Amanat Nasional (PAN) mendapat 7,184% suara diikuti Partai Demokrat dengan 6,51% dan Partai Nasional Demokrat dengan 6,37%. Selanjutnya ada Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan 5,03% suara. 

Pada pemilu 2024 wilayah Jawa Barat terbagi dalam 11 daerah pemilihan atau Dapil. Total kursi yang diperebutkan untuk DPR dari Jawa Barat adalah 91 kursi. Tiga dapil yang memiliki 10 kursi yaitu Jabar 2 meliputi Bandung dan Bandung Barat, Jabar VII meliputi Purwakarta, Bekasi, Karawang, dan Jabar XI wilayah Garut dan Tasikmalaya. 

Beberapa nama yang sudah memastikan tiket ke DPR lantaran mengantongi suara yang signifikan yaitu Atalia Praratya, Ledia Hanifa, Cucun Ahmad Syamsurial, Dedy Mulyadi, Ahmad Heryawan, Cellica Nurrachadiana, dan Dede Yusuf. Sedangkan nama artis yang sudah hampir memastikan kursi adalah Melly Goeslaw, Farrell Bramasta, Dessy Ratnasari, Primus Yustisio. 

Merujuk data KPU sejumlah nama terlihat memiliki potensi yang sudah kuat untuk duduk di Senayan dengan raihan suara yang signifikan. Meski begitu bila merujuk peraturan KPU dan Undang - Undang nomor 7 Tahun 2017 tentang pemilu, maka caleg yang akan lolos ke Senayan baru bisa ditetapkan setelah ada hasil akhir dari KPU. 

Penentuan kursi caleg menurut UU Pemilu menggunakan bilangan pembagi ganjil dengan metode Sainte Lague. Dengan metode ini perolehan kursi DPR di setiap dapil ditentukan dengan menghitung jumlah suara sah setiap partai politik yang memenuhi ambang batas kemudian dibagi dengan bilangan pembagi satu dan diikuti secara berurutan oleh bilangan ganjil sampai jumlah kursi di setiap dapil habis dibagi. 

Berikut daftar caleg dari wilayah Jawa Barat yang berpotensi masuk Senayan dari pemilu legislatif 2024. Data diambil pada 1 Maret 2024 pukul 08.00 WIB

Daftar Caleg Dapil Jabar I peraih suara terbanyak potensi lolos Senayan menurut Sirekap terbaru. Jatah 7 kursi DPR.

  • PKB: Habib Syarief Muhammad; 19.134 suara
  • Gerindra: Melly Goeslaw: 27.979 suara
  • Gerindra: Sodik Mudjahid: 15.572 suara (lolos bila Gerindra dapat 2 kursi)
  • PDIP: Junico B.P Siahaan: 20.724 suara
  • Golkar: Nurul Arifin: 23.881 suara (lolos jika Golkar dapat 2 kursi)
  • Golkar: Atalia Praratya: 87.865 suara
  • Nasdem: Muhammad Farhan: 20.453 suara
  • PKS: Ledia Hanifa: 49.872 suara
  • PKS: Haru Suandharu: 21.405 suara (lolos bila PKS dapat 2 kursi)
  • PAN: Rasjid Rajasa: 17.451 suara
  • Demokrat: Fathi (lolos jika Demokrat dapat kursi)
  • PSI: Giring Ganesha Djumaryo; 15.642 (lolos jika PSI tembus parliamentary threshold 4%)

Caleg Dapil Jabar 2 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 10 kursi DPR 

  • PKB: Cucun Ahmad Syamsurial: 168.738 suara
  • PKB: Asep Romy Romaya: 51.555 suara PKS: Ahmad Sahrudin: 11.045 suara bersaing dengan Siti Maryanti: 10.877 suara (lolos jika PKB dapat 3 kursi)
  • Gerindra: Rachel Maryam ASidina: 61.289 suara
  • Gerindra: Taufik Hidayat: 48.962 suara (lolos jika Gerindra dapat 2 kursi)
  • PDIP: Denny Cagur: 32.607 suara
  • Golkar: Dadang M Naser: 62.329 suara (lolos jika Golkar dapat 2 kursi)
  • Golkar: Anang Susanto Suhendar: 65.674 suara
  • Nasdem: Tiara Putri Julizar: 42.763 suara
  • Nasdem: Rajiv: 34.025 suara (jika dapat 2 kursi)
  • PKS: Ahmad Heryawan: 78.636 suara
  • PAN: Ahmad Najib Qodratullah: 52.803 suara
  • Demokrat: Dede Yusuf Macan Effendi: 115.315 suara

Caleg Dapil Jabar 3 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 9 kursi DPR untuk Kabupaten Cianjur dan Kota Bogor 

  • PKB: Neng Eem Marhamah Zulfa: 11.750 suara
  • Gerindra: Endang Setyawati Thohari: 13.477 suara
  • Gerindra: Kamrussamad: 17.010 suara
  • PDIP: Muhammad Abdul Azis Sefudin: 27.997 suara
  • PDIP: Diah Pitaloka: 15.499 suara (lolos jika dapat dua kursi)
  • Golkar: Ilham Permana : 18.559 suara (lolos jika Golkar dapat 2 kursi)
  • Golkar: Budhy Setiawan: 19.485 suara
  • Nasdem: Ananda Tohpati bersaing dengan Tjetje Muchtar
  • PKS: Suswono: 15.262 suara (lolos jika PKS dapat dua kursi)
  • PKS: Ecky Awal Mucharam: 22.831 suara
  • PAN: Eddy Soeparno: 16.934 suara

Daftar Caleg Dapil Jabar 4 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 6 kursi DPR untuk Kabupaten Sukabumi dan Kota Sukabumi

  • PKB: Zaiul Munasichin: 30.033 suara
  • Gerindra: Heri Gunawan: 41.072 suara (lolos jika dapat dua kursi)
  • Gerindra: Satrio Dimas Adityi: 41.424 suara
  • PDIP: Ribka Tjiptaning: 17.928 suara
  • Golkar: DeWi Asmara: 56.956 suara
  • Golkar: Arfa Gunawan: 12.518 (lolos jika dapat dua kursi)
  • PKS: drh. Slamet: 32.365 suara
  • PAN: Desy Ratnasari: 32.278 suara
  • Demokrat: Imam Aninugraha: 30.535 suara
  • PPP: Budi Irawan: 20.648 suara (lolos jika PPP melaju ke Senayan)

Caleg Dapil Jabar 5 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 9 kursi DPR untuk Kabupaten Bogor

  • PKB: Tommy Kurniawan: 52.206 suara
  • Gerindra: Fadli Zon: 69.543 suara
  • Gerindra: Marlyn Maisarah: 34.502 (lolos jika Gerindra dapat dua kursi)
  • PDIP: Adian Napitupulu: 40.171 suara
  • Golkar: Ravindra Airlangga: 77.958 suara
  • Golkar: Apriyadi Malik: 52.839 suara (lolos jika Golkar dapat 2 kursi)
  • Nasdem: Asep Wahyuwijaya: 32.930 suara
  • PKS: Achmad Ruyat: 42.950 suara
  • PKS: Fahmi Alaydroes: 32.926 suara (jika PKS dapat 2 kursi)
  • PAN: Primus Yustisio: 65.970 suara
  • Demokrat: Anton Sukartono Suratto: 24.396 suara
  • PPP: Elly Rachmat Yasin: 47.873 suara (jika PPP lolos senayan)

Daftar caleg Dapil Jabar 6 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 6 kursi DPR 

  • PKB: Sudjatmiko : 21.256 suara
  • Gerindra: Nuroji: 16.526 suara
  • PDIP: Sukur H Nababan: 17.495
  • Golkar: Ranny Fahd Arafiq: 41.534 suara
  • Golkar: Wenny Haryanto: 12.457 (jika Golkar dapat 2 kursi)
  • Nasdem: Idris Sandiya: 8.686 (jika dapat jatah kursi)
  • PKS: Muhammad Kholid: 26.420 suara
  • PKS: Mahfudz Abdurrahman: 20.143 suara (jika dapat dua kursi)
  • PAN: Intan Fauzi: 19.141 suara
  • Demokrat: Sigit Raditya: 7.340 suara (jika dapat jatah kursi)

Daftar Caleg Dapil Jabar 7 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 10 kursi DPR 

  • PKB: Syaiful Huda: 26.214 suara
  • Gerindra: Dedi Mulyadi: 152.663 suara
  • Gerindra: Putih Sari: 30.080 suara
  • Gerindra: Obon Tobroni : 9.344 suara (jika dapat 3 kursi)
  • PDIP: Rieke Diah Pitaloka: 20.972 suara
  • Golkar: Puteri Komarudin: 61.524 suara
  • Golkar: 21.251 suara (jika Golkar dapat 2 kursi)
  • Nasdem: Saan Mustopa: 28.030 suara
  • PKS: Ahmad Syaikhu: 37.233 suara
  • PKS: Pipin Sopian: 26.162 (jika PKS dapat 2 kursi) 
  • PAN: Verrel Brasmasta: 32.844 suara
  • Demokrat: Cellica Nurrachadiana: 56.344 suara
  • Demokrat: Vera Febyanthy: 34.019 (jika dapat dua kursi)

Daftar Caleg Dapil Jabar 8 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 9 kursi DPR untuk Cirebon, Indramayu

  • PKB: Dedi Wahidi: 47.653 suara
  • PKB: Muhammad Makky Zamzami: 21.341 suara bersaing dengan Mohammad Lutfi: 20.312 suara (jika PKB dapat 2 kursi)
  • Gerindra: Kardaya Warnika: 32.824 suara
  • Gerindra: Haryanto: 25.673 suara (jika dapat dua kursi)
  • PDIP: Rokhmin Dahuri: 49.025 suara
  • PDIP: Selly Andriyanti Gantina: 31.574 suara 
  • Golkar: Daniel Muttaqien Syaifuddin: 54.118 suara
  • Golkar: Dave Akbarsyah Firkarno: 44.519 suara
  • Golkar: Bambang Hermanto: 37.634 suara (jika dapat 3 kursi) 
  • Nasdem: Satori: 35.939 suara
  • PKS: Netty Prasetiyani: 36.177 suara
  • PAN: Abak Qomar: 23.328 suara
  • Demokrat: Herman Khaeron: 41.123 suara
  • PPP: Muhammad Shofy: 21.611 suara (bila lolos senayan)

Daftar caleg Dapil Jabar 9 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 8 kursi DPR untuk Majalengka, Subang, Sumedang

  • PKB: Maman Imanul Haq: 33.952 suara
  • Gerindra: Jerry Romdonny: 57.203 suara
  • Gerindra: Ridwan Dhani Wirianata: 33.147 (bila lolos dua kursi)
  • PDIP: Hasanuddin: 48.882 suara
  • Sutrisno: 32.481 suara (jika lolos dua kursi)
  • Golkar: Galih Dimuntur Kartasasmita: 55.713
  • Golkar: Itjie Siti Dewi Kuraesin: 44.645 suara
  • Golkar: Elite Budiati: 38.174 suara (bila lolos 3 kursi)
  • Nasdem: Ujang Bey: 14.694 suara
  • PKS: Nurhasan Zaidi: 30.524 suara
  • PKS: Ridwan Solichin: 21.049 suara (jika lolos dua kursi)
  • PAN: Farah Putri Nahlia: 78.065 suara
  • PAN: Fajar Aldila: 21.856 suara (bila lolos dua kursi)
  • Demokrat: Linda Megwati. 17.001
  • PPP: Pepep Saepul Hidayat: 66.108 (jika lolos Senayan)

Daftar Caleg Dapil Jabar 10 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 7 kursi DPR untuk Ciamis, Kuningan, Pangandaran, Banjar

  • PKB: Rina Sa'adah: 17.508 suara 
  • Gerindra: Mochamad Iriawan atau Iwan Bule: 25.567 suara, bersaing dengan Rochmat Ardiyani: 26.695 suara
  • PDIP: Ida Nurlaela Wiradinata: 27.067 suara
  • PDIP: M Nurdin bersaing dengan Luthfi Fauzi bila PDIP dapat dua kursi
  • Golkar: Agun Gunandjar: 24.777 suara
  • Golkar: Kholis Malik: 20.459 suara (jika lolos dua kursi)
  • Nasdem: Shohibul Imam: 112.816 suara
  • PKS: Surahman Hidayat: 24.106 suara
  • PAN: Herry Dermawan: 18.604
  • Demokrat: Didi Irawadi Syamsuddin: 14.861 suara
  • PPP; Asep A Maoshul Affandy: 17.855 suara (bila lolos Senayan)

Daftar caleg Dapil Jabar 11 peraih suara terbanyak potensi lolos DPR menurut Update Sirekap Terbaru. Jatah 10 kursi DPR untuk Garut, Tasikmalaya

  • PKB: Oleh Soleh: 82.031 suara
  • PKB: Ias Aan Ubudiah: 74.521 suara
  • Gerindra: Muhammad Husein Fadlullah: 118.558 suara
  • Gerindra: Mulan Jameela: 45.756 suara
  • Gerindra: Subarna: 34.118 suara (jika dapat 3 kursi)
  • PDIP: Dony Maryadi Oekon: 64.487 suara
  • PDIP: Ali Syakieb: 24.856 suara (jika dapat dua kursi)
  • Golkar: Ade Ginandjar: 126.813 suara
  • Golkar: Ferdiansyah: 63.581 suara
  • Golkar: Holil Aksan: 10.704 suara (jika tiga kursi)
  • Nasdem: Lola Nerlia Oktavia: 30.169 suara
  • PKS: Muhammad Sohibul Imam: 46.837 suara
  • PKS: Hani Firdiani: 43.695 suara
  • PAN: Muhammad Hoerudin Amin: 54.837 sura
  • PAN: James Muhammad Al Fatih Karim: 19.624 suara (Jika dapat 2 kursi)
  • Demokrat: Siti Mufattah: 27.251 suara
  • PPP: Nurhayati: 41.066 suara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...