Prabowo Rampungkan Susunan Kabinet, Godok Bareng Partai Koalisi dan Gibran

Ira Guslina Sufa
31 Agustus 2024, 10:00
Prabowo
ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/YU
Menteri Pertahanan yang juga presiden terpilih masa bakti 2024-2029 Prabowo Subianto (kiri) menyapa sejumlah anggota DPR sebelum Sidang Tahunan MPR dan Sidang Bersama DPR - DPD Tahun 2024 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2024).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Calon presiden terpilih Prabowo Subianto merampungkan penyusunan kabinet di pemerintahan periode 2024-2029. Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan pembahasan terus dilakukan. 

Menurut Muzani penempatan menteri pada pemerintahan Prabowo - Gibran Rakabuming Raka merupakan hak prerogatif Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto selaku presiden terpilih. Karena itu ia tidak bisa memberi penjelasan atas sejumlah nama kabinet Prabowo yang beredar di media sosial. 

"Saya tidak begitu paham apakah valid atau tidak, karena itu hak prerogatif Pak Prabowo," ujar Muzani di sela Rapimnas Gerindra seperti dikutip Sabtu (31/8). 

Lebih jauh ia mengatakan Prabowo sudah melakukan perbincangan terbatas dengan Gibran dan sejumlah pimpinan partai Koalisi Indonesia Maju (KIM). Diskusi mengerucut untuk menentukan siapa saja yang akan ditunjuk menjadi menteri kabinet Prabowo-Gibran.

"Tapi seberapa jauh intensitas dan hasil dari pembicaraan tersebut saya tidak ikut," ujarnya.

​​​​​​​Muzani mengaku belum mengetahui siapa saja figur yang akan masuk dalam kabinet Prabowo-Gibran. Menurut dia siapa saja berpeluang masuk dalam daftar kabinet didasarkan kemampuan dan keahlian masing-masing. 

Adapun Prabowo baru akan resmi menjabat sebagai presiden pada 2o Oktober 2024 setelah pelantikan. Salah satu program yang akan menjadi prioritas Prabowo adalah makan bergizi gratis. Saat ini Presiden Joko Widodo telah melantik Dadan Hindayana sebagai Kepala Badan Gizi Nasional. 

Bagaimana Badan Gizi nantinya akan bekerja dan merealisasikan janji Prabowo? Simak dalam ulasan Telaah Katadata dengan klik judul beriku: Hati-Hati Badan Gizi, Uji Taji Pemenuh Janji. 

Reporter: Antara

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...