Survei LSI: Faktor Cawagub Jadi Pendorong Pramono-Rano Salip RK-Suswono

Ade Rosman
24 Oktober 2024, 16:00
Survei
Fauza Syahputra|Katadata
Cagub Jakarta nomor urut 2 Dharma Pongrekun (tengah) menyampaikan pemaparan saat debat perdana Pilkada Jakarta 2024 di grand ballroom JIExpo Convention Centre and Theatre, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (6/10/2024).
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Temuan Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan elektabilitas pasangan Ridwan Kamil-Suswono disalip oleh pasangan Pramono Anung-Rano Karno. Dalam survei LSI periode 10-17 Oktober 2024 itu didapati elektabilitas Pramono-Rano sebesar 41,6%, RK-Suswono 37,4%, dan Dharma Pongrekun-Kun Wardhana 6,6%.

Hasil ini berbeda dengan temuan sebelumnya yang menempatkan RK-Suswono memimpin dengan 48,3%. Kemudian Pramono-Rano 36,5%, dan Dharma 5,6%.

Berdasarkan temuan LSI, penilaian terhadap calon wakil gubernur menjadi salah satu tolok ukur para pemilih menjatuhkan pilihannya. Dari survei ini, sebanyak 67,1% responden menilai Rano Karno sebagai cawagub paling baik. 

Sedangkan Suswono mendapat 14,8%, dan 2,0% lainnya memilih Kun Wardana. Di sisi lain, temuan survei LSI juga menunjukkan pemilih pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar saat Pemilihan Presiden 2024 cenderung memberikan dukungan pada pasangan Pramono-Rano di Pilkada Jakarta 2024.

Berdasarkan survei LSI, pemilih Anies-Muhaimin yang terdeteksi sebesar 41,1% dari responden yang memilih Pramono-Rano sebanyak 42,1%. Sebanyak 31,7% lainnya memilih Ridwan Kamil-Suswono, dan sisanya yakni 7,6% pemilih Anies-Muhaimin memilih Dharma Pongrekun-Kun Wardana.

Di sisi lain, Pemilih pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres yang dalam survei LSI Ini berjumlah 41,7% untuk Pilkada Jakarta mayoritas mendukung pasangan RK-Suswono yakni 45,1%. Pemilih Prabowo-Gibran yang mendukung Pramono-Rano tercatat sebanyak 38,4%, lalu 7,7% lainnya mendukung Dharma-Kun.

Kemudian pemilih Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang dalam survei LSI ini berjumlah 17,3% menjatuhkan pilihan pada Pramono-Rano 64,5%, kemudian RK-Suswono 25,6%, dan 1,1% untuk Dharma-Kun.

Dalam Pilkada Jakarta, Pramono-Rano diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Sedangkan RK-Suswono didukung 15 parpol termasuk pengusung Anies-Muhaimin di Pilpres, yakni Gerindra, PKS, Golkar, Demokrat, NasDem, PSI, PKB, Gelora, dan PBB. Kemudian, Perindo, PAN, PPP, PKN, Prima, serta Garuda.

Adapun survei LSI Ini dilakukan pada 10-17 Oktober 2024 dengan mewawancarai secara tatap muka sebanyak 1200 orang sampel menggunakan metode multistage, margin of error survei berkisar -/+ 2,9%.



Reporter: Ade Rosman

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...