Prabowo Telepon Trump, Ucapkan Selamat dan Dorong Kerja Sama Strategis RI-AS
Presiden Prabowo Subianto melangsungkan panggilan telepon dengan Presiden Terpilih Amerika Serikat (AS) Donald Trump. Hal ini berdasarkan rekaman video berdurasi 2 menit 49 detik yang diunggah di media sosial Instagram @prabowo pada Senin (11/11), malam.
“Senang bisa terhubung langsung dengan Presiden Terpilih Donald Trump untuk menyampaikan ucapan selamat saya yang tulus atas terpilihnya beliau sebagai Presiden Amerika Serikat yang ke-47,” tulis Prabowo.
Prabowo juga berharap dapat meningkatkan kerja sama antara kedua negara, sekaligus melanjutkan diskusi yang lebih produktif pada kesempatan mendatang.
Percakapan telepon tersebut bermula saat Trump menanyakan kabar kepada Prabowo. Prabowo menjawab bahwa dirinya dalam kondisi baik sembari memberi ucapan selamat kepada Trump atas kemenangan dalam Pilpres AS.
“Di mana pun Anda berada, saya siap terbang untuk mengucapkan selamat kepada Anda secara langsung,” kata Prabowo.
Prabowo Bertemu Menantu Trump
Pada kesempatan tersebut, Prabowo juga menyampaikan bahwa dirinya telah bertemu dengan Jared Kushner. Jared merupakan menantu Donald Trump dan suami dari Ivanka Trump. “Saya berharap bisa tetap berhubungan dengannya,” ujar Prabowo.
Trump juga ingin mengunjungi Indonesia suatu saat nanti. Politisi Partai Republik itu juga mengaku bersedia menerima sambungan telepon dari Prabowo kapan saja, di setiap kesempatan, dan di mana pun.
“Anda punya nomor saya, hubungi saya kapan saja. Saya sangat terhormat bisa berbicara dengan Anda, dan saya akan bertemu dengan Anda segera. Saya menantikannya, tolong sampaikan salam saya kepada rakyat Indonesia. Saya sangat menghormati mereka dan juga Anda,” kata Trump.
Pada penghujung sesi telepon, Prabowo kembali menyampaikan ucapan selamat kepada Trump seusai memenangi pemilihan presiden AS. Trump kemudian membalas ucapan itu dengan menyampaikan ucapan terima kasih. “Terima kasih banyak dan jaga diri Anda baik-baik,” ujar Trump kepada Prabowo.
Kunjungan Prabowo ke Amerika Serikat
Sebelumnya, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, Hashim Djojohadikusumo, menyampaikan bahwa kakaknya akan bertemu dengan Trump dalam agenda kunjungan kenegaraan ke AS.
Sebelum itu, Prabowo akan bertemu lebih dahulu dengan Presiden AS Joe Biden. Informasi ini disampaikan Hashim yang menjadi Utusan Khusus Presiden Prabowo dalam Conference of the Parties ke-29 (COP 29) UN Climate Change Conference di Baku, Azerbaijan.
"Sekarang Pak Prabowo sudah di Washington, akan bertemu dengan Biden. Saya juga sudah dapat kabar, confirmed, akan bertemu Trump," kata Hashim saat pembukaan Paviliun Indonesia, di Baku, Azerbaijan, Senin (11/11).
Presiden Prabowo Subianto tiba di Washington DC pada Minggu (10/11) atas undangan kehormatan dari Presiden Joe Biden.
Juru Bicara Gedung Putih Karine Jean-Pierre mengatakan pertemuan bilateral antara Presiden RI Prabowo Subianto dengan AS Joe Biden akan berlangsung pada Selasa (12/11) waktu setempat.
Setelah bertemu Biden, Prabowo kemudian bertemu Trump. "Biden dulu, lalu Trump esok harinya," kata Hashim.
Trump merupakan calon presiden dari Partai Republik yang menang dalam Pilpres AS 2024 dan akan kembali menjabat sebagai presiden AS. Trump meraih kemenangan setelah berhasil meraup 277 suara elektoral pada Rabu (06/11).
Perolehan Trump terus bertambah hingga mencapai 294 suara elektoral. Ia berhasil mengalahkan capres dari Partai Demokrat, Kamala Harris, yang tertinggal dengan 223 suara. Batas electoral vote di AS adalah 270 suara.