Top News: Cina Tambah 9 Negara Bebas Visa dan Oleh-oleh Prabowo dari 6 Negara

Aryo Widhy Wicaksono
25 November 2024, 06:29
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Cina Lin Jian dalam konferensi pers di Beijing, China.
ANTARA/Desca Lidya Natalia
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Cina Lin Jian dalam konferensi pers di Beijing, China.
Button AI SummarizeBuat ringkasan dengan AI

Pemerintah Cina memperluas kebijakan bebas visa dengan menambahkan 9 negara baru ke dalam daftar. Kini warga negara dari 38 negara dapat masuk ke Cina tanpa visa.

Kebijakan baru ini memungkinkan pemegang paspor biasa dari negara-negara terpilih mengunjungi Cina tanpa visa untuk tujuan bisnis, wisata, kunjungan keluarga, pertukaran, atau transit, dengan masa tinggal maksimum 30 hari.

Kebijakan ini akan mulai uji coba pada 30 November 2024 hingga 31 Desember 2025. Ekspansi kebijakan bebas visa ini diharapkan dapat meningkatkan jumlah wisatawan asing ke Cina, yang telah mencatatkan pertumbuhan hingga 17 juta pengunjung dari Januari hingga Juli 2024.

Kebijakan bebas visa untuk masuk ke Cina menjadi salah satu artikel Top News Katadata.co.id pada akhir pekan ini. Selain itu, ketahui juga daftar negara Barat yang mendukung keputusan Mahkamah Internasional terkait Perdana Menteri Israel Benyamin Netanyahu, serta hasil kunjungan Presiden Prabowo ke enam negara.

1. Cina Tambah 9 Negara dalam Daftar Bebas Visa, Indonesia Termasuk?

Pemerintah Cina memperkuas kebijakan bebas visa, dengan menambah 9 negara dalam daftar. Total terdapat 38 negara yang warganya dapat mengunjungi Negeri Panda ini tanpa visa. Namun, Indonesia belum termasuk.

"Mulai 30 November 2024, pemegang paspor biasa dari 38 negara, termasuk sembilan negara saya sebutkan, dapat dibebaskan dari visa untuk memasuki Cina dan tinggal tidak lebih dari 30 hari," kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Lin Jian dalam konferensi pers di Beijing akhir pekan ini, seperti dikutip dari Antar.

Cina memperluas kebijakan bebas visa kepada pemegang paspor biasa dari Bulgaria, Rumania, Kroasia, Montenegro, Makedonia Utara, Malta, Estonia, Latvia dan Jepang dengan masa uji coba mulai 30 November 2024 hingga 31 Desember 2025.

"Cina memutuskan untuk lebih meningkatkan kebijakan bebas visanya. Bebas visa sekarang akan diberikan kepada pelancong untuk tujuan pertukaran dan lama tinggal maksimum akan diperpanjang dari 15 hari menjadi 30 hari," ujar Lin Jian.

Para pemegang paspor dari 38 negara tersebut dapat dibebaskan dari visa untuk memasuki Cina dan tinggal tidak lebih dari 30 hari untuk tujuan bisnis, wisata, kunjungan keluarga, pertukaran maupun transit.

Cina sebelumnya telah menambah pemilik paspor Korea Selatan, Norwegia, Finlandia, Slovakia, Denmark, Islandia, Andorra, Monako, dan Liechtenstein dalam daftar kebijakan bebas visa yang berlaku mulai 8 November 2024 hingga 31 Desember 2025.

2. Daftar Negara Barat Dukung ICC untuk Tangkap PM Israel Netanyahu

Mahkamah Pidana Internasional (ICC) menerbitkan surat perintah penangkapan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu atas dugaan kejahatan perang di Gaza. Beberapa negara menyikapi berbeda-beda keputusan tersebut, baik mendukung dan menolak.

ICC mengeluarkan surat perintah pada Kamis (22/11). Tak hanya Netanyahu, surat perintah berlaku untuk Mantan Menteri Pertahanan Israel Yoav Gallant dan seorang pejabat Hamas.

ICC menuduh mereka melakukan kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan terkait perang di Gaza, yang terjadi setelah serangan Hamas pada 7 Oktober 2023. Sejak saat itu, serangan darat dan udara militer Israel di Gaza telah menewaskan lebih dari 44.000 orang, menurut Kementerian Kesehatan Gaza.

Sesuai aturan ICC, 124 negara anggota wajib mematuhi surat penangkapan. Mereka harus menangkap Netanyahu dan Gallant jika berkunjung ke negara anggota pengadilan internasional ini.

3. Bagaimana Nasib Pencalonan Gubernur Bengkulu yang Terjaring OTT KPK di Pilkada?

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah yang kembali maju dalam Pemilihan Kepala Daerah 2024 terjaring dalam Operasi Tangkap Tangan Komisi Pemberantasan Korupsi pada Sabtu (23/11).

Komisi Pemilihan Umum Bengkulu memastikan OTT KPK tidak akan menganggu tahapan Pilkada untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bengkulu yang akan berlangsung pada Rabu (27/11).

"KPU Provinsi Bengkulu akan melaksanakan tahapan ini sesuai dengan jadwal, tetap akan melakukan pencoblosan 27 November," kata Ketua KPU Provinsi Bengkulu Rusman Sudarsono pada Minggu (23/11), seperti dikutip dari Antara.

Ia menjelaskan, tahapan pilkada berjalan sesuai yang telah dirancang, yakni masa tenang dan proses pendistribusian logistik Pilkada pada 24-26 November 2024. KPU memastikan seluruh logistik terdistribusi ke seluruh TPS di Bengkulu pada 26 November.

"Jadi tidak terganggu isu-isu lagi kekinian. Kami tetap melaksanakan tahapan itu, dan mulai besok kami akan melakukan pendistribusian logistik di beberapa TPS yang sulit," ujarnya.

Rohidin Mersyah merupakan Gubernur Bengkulu petahana yang mencalonkan diri kembali pada Pilkada Serentak 2024, berpasangan dengan Meriani dengan nomor urut 2.

4. Investasi Saham Jadi Cara Pengemudi Ojol dan Mahasiswa di Jogja Mengubah Nasib

Tingkat literasi masyarakat mengenai pasar modal, khususnya investasi saham di Indonesia, masih sangat minim. Hal itu tercermin dari Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SLIK) 2022 yang dilakukan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2023, di mana inklusi keuangan di pasar modal mencapai 5,19%, meningkat dibandingkan 1,55% pada 2019.

Tingkat literasi itu tertinggal jauh dibandingkan dengan pertumbuhan jumlah investor yang rata-rata mencapai 38,7% sejak 2020. Beberapa faktor yang menyebabkan masyarakat masih enggan berinvestasi adalah persepsi publik yang menilai kegiatan investasi memerlukan modal besar di awal.

Investasi dianggap lebih dekat dengan orang-orang berduit, bukan para pekerja yang berpenghasilan rendah, terutama di Daerah Istimewa Yogyakarta atau Jogja.

Aji Sukron (26) menepis anggapan pesimis tersebut. Pegawai swasta yang juga menyambi sebagai pengemudi ojek online (ojol) di Jogja ini berhasil membuktikan bahwa keterbatasan penghasilan bulanan bukan penghalang untuk menyelami dunia investasi.

Aji mengaku dirinya mulai menyelami dunia saham sejak masa pandemi Covid-19 pada 2020 silam. Mulanya, pria lulusan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Gajah Mada (UGM) itu menekuni dunia saham melalui platform YouTube saat dirinya masih kuliah pada 2020. Upah Minimum Provinsi (UMP) Yogyakarta yang terkenal rendah pun tak menghambat langkahnya.

5. Daftar Oleh-oleh Prabowo dari Lawatan ke 6 Negara Selama Dua Pekan

Presiden Prabowo Subianto tiba di Indonesia pada Minggu (24/11) setelah melawat ke enam negara selama dua pekan. Prabowo membawa komitmen investasi senilai US$ 18,57 miliar atau Rp 294 triliun selama kunjungan kenegaraan pertamanya itu.

Prabowo melancong sejak 8 November, yang dimulai dari Tiongkok untuk bertemu Presiden Tiongkok Xi Jinping. Ia lalu terbang ke Amerika Serikat untuk berjumpa Presiden AS Joe Biden.

Kepala Negara melanjutkan perjalanan untuk menghadiri dua konferensi internasional, yakni KTT APEC di Peru, dan KTT G20 di Brasil. Setelah itu, Prabowo bertolak ke Inggris untuk bertemu Raja Charles III dan Perdana Menteri Inggris Keir Starmer, lalu ke Persatuan Emirat Arab (PEA) untuk bertemu Presiden MBZ.

 

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...