PSSI Pecat Indra Sjafri Sebagai Pelatih Timnas U-20

Rezza Aji Pratama
23 Februari 2025, 16:02
Pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri menggigit medali dan mengangkat Piala ASEAN U-19 Boys Championship atau AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (29/7/2024). Indonesia mengalahkan Thailand dengan skor 1-0 dan menjadi juara
ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/app/tom.
Pelatih Timnas Indonesia Indra Sjafri menggigit medali dan mengangkat Piala ASEAN U-19 Boys Championship atau AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Senin (29/7/2024). Indonesia mengalahkan Thailand dengan skor 1-0 dan menjadi juara Piala AFF U-19.

Ringkasan

  • Menteri Pariwisata Sandiaga Uno mencoret wacana iuran pariwisata dalam pembahasan Indonesia Tourism Fund (ITF). Iuran yang awalnya direncanakan sebagai sumber dana ITF tidak akan dipungut dari wisatawan.
  • Sandiaga menekankan ITF bertujuan untuk mendatangkan wisatawan mancanegara melalui kegiatan pertemuan, insentif, konvensi, pameran, dan olahraga. Dana kelolaan ITF ditargetkan mencapai Rp 2 triliun.
  • Menurut Ketua Umum Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia, Haryadi Sukamdani, ITF dinilai dapat meningkatkan anggaran promosi pariwisata di dalam negeri, yang merupakan titik kritis industri pariwisata saat ini.
! Ringkasan ini dihasilkan dengan menggunakan AI
Button AI SummarizeMembuat ringkasan dengan AI

PSSI membebastugaskan pelatih timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri, setelah ia gagal mencapai target pada Piala Asia U-20 2025.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan hasil evaluasi internal memutuskan untuk melepas Indra Sjafri sebagai pelatih kepala Timnas U-20. Selanjutnya, PSSI akan segera mencari pengganti Indra, supaya program pembinaan prestasi pesepak bola muda dapat terus berjalan.

“Saya pribadi dan PSSI sangat berterima kasih atas jasa dan kerja keras yang telah ditunjukkan Coach Indra selama menangani Garuda Muda sehingga punya prestasi juara AFF U-19 2024 dan lolos Piala Asia U-20 2025," katanya dalam keterangan resmi. 

Erick menegaskan keputusan ini diambil secara profesional. Ia menyebut Indra juga memahami dan menerima keputusan tersebut. 

“Hubungan kami tetap baik. Coach Indra masih dan akan tetap menjadi bagian dari sepak bola Indonesia," ujar Erick.

Pelatih Indra gagal memenuhi target yang dibebankan kepadanya untuk mengamankan tiket ke Piala Dunia U-20 2025, yakni dengan minimal mencapai semifinal pada Piala Asia U-20 2025 di China.

Garuda Nusantara hanya menduduki posisi ketiga di klasemen akhir Grup C, di bawah dua tim yang lolos ke fase berikutnya, yakni Iran dan Uzbekistan. Dari tiga pertandingan yang dimainkan, Indonesia hanya mengumpulkan satu poin.

Pada pertandingan pembukaan Piala Asia U-20 2025, timnas U-20 takluk 0-3 dari Iran, dan kemudian menyerah 1-3 di tangan juara bertahan Uzbekistan. Satu-satunya poin yang didapat timnas Indonesia adalah saat mereka bermain imbang tanpa gol dengan Yaman pada pertandingan terakhir.

Secara posisi, hasil itu sama dengan yang diraih timnas Indonesia U-20 pada Piala Asia U-20 2023. Saat itu, tim yang diasuh oleh Pelatih Shin Tae-yong menghuni posisi ketiga di klasemen akhir Grup A dengan empat poin, hasil dari kalah 0-1 dari Irak, menang 1-0 atas Suriah, dan imbang 0-0 dengan Uzbekistan.

Sebelumnya, Indra sukses membawa tim-tim asuhannya untuk menjuarai Piala AFF U-19 2013 dan 2024, Piala AFF U-22 2019, serta memenangi medali emas SEA Games 2023.

Reporter: Rezza Aji Pratama

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...