Polisi Alihkan Rute Lalu Lintas saat HUT Ke-80 RI di Istana, Ini Daftarnya
Ribuan warga peserta Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia mulai memadati Istana Merdeka, Jakarta, Minggu (17/8). Polisi juga telah menutup jalan di sekitar kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat.
"Jalur steril karena mau ada Kirab Bendera Sang Merah Putih dan Teks Proklamasi," kata seorang ptugas kepolisian di lokasi, Jakarta, Minggu (17/8) dikutip dari Antara.
Berikut daftar pengalihan lalu lintas di sekitar Jakarta Pusat dampak dari upacara HUT Ke-80 RI:
1. Jalan Veteran I, Jalan Veteran I, Jalan Veteran III, Jalan Majapahit sisi Timur, Jalan Medan Merdeka Barat, Jalan Medan Merdeka Utara serta simpang antara Jalan Medan Merdeka Timur dan Jalan Medan Merdeka Utara ditutup untuk kendaraan bermotor.
2. Lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Timur (dari arah Selatan/Tugu Tani) yang akan menuju ke arah Barat (Harmoni) dialihkan menuju ke Jalan Perwira-Jalan Katedral-Jalan Veteran-Jalan Ir H Juanda.
3. Lalu lintas dari arah Utara (Jalan Hayam Wuruk/Kota) menuju ke arah Selatan (Blok M) dialihkan melalui Jalan Ir H Juanda-Jalan Pos-Jalan Gedung Kesenian Jalan Lapangan Banteng Utara-Jalan Lapangan Banteng Barat-Jalan Taman Penjambon-Jalan Penjambon-Jalan Medan Merdeka Timur.
4. Lalu lintas dari arah Jalan Ir H Juanda yang akan menuju ke arah Selatan (Blok M) dialihkan melalui Jalan Suryapranoto-Jalan Tomang Raya-Jalan S Parman-Jalan Gatot Subroto.
5. Lalu lintas dari Jalan Tomang Raya/Jalan Suryopranoto yang akan menuju ke arah Selatan (Blok M) dialihkan melalui Jalan Ir. H Juanda-Jalan Pos-Jalan Gedung Kesenian-Jalan Lapangan Banteng Utara-Jalan Lapangan Banteng Barat-Jalan Taman Pejambon-Jalan Pejambon-Jalan Medan Merdeka Timur.
6. Lalu lintas dari arah Selatan (Blok M) menuju ke arah Utara (Harmoni) dialihkan melalui Jalan Budi Kemuliaan-Jalan Abdul Muis-Jalan Majapahit sisi Barat.
Sedangkan Presiden Prabowo Subianto akan memimpin langsung upacara HUT RI di Istana Merdeka, Jakarta. Ada beberapa kegiatan hari ini yakni Kirab Bendera Sang Merah Putih dan Teks Proklamasi, Pesta Rakyat dan Karnaval Bersatu Kemerdekaan.
