Rekor Harian 4.205 Meninggal Corona di India, Bisa 10 Kali Lebih Besar

Desy Setyowati
12 Mei 2021, 15:13
corona di india, virus corona, India, meninggal corona, covid-19
ANTARA FOTO/REUTERS/Navesh Chitrakar/WSJ/sa.
Pekerja yang mengenakan alat pelindung diri (APD) bekerja untuk memperpanjang krematorium karena jumlah orang yang meninggal karena virus corona melonjak, ketika wabah India menyebar ke seluruh Asia Selatan, di Kathmandu, Nepal, Rabu (5/5/2021).

Kematian akibat virus corona di India menyentuh rekor baru, 4.205 dalam sehari. Ahli menduga, jumlah kasus hingga korban meninggal dunia bisa 10 kali lebih tinggi dari yang disampaikan oleh pemerintah.

Berdasarkan data Worldometers, kasus positif Covid-19 di Negeri Bollywood 23,34 juta per hari ini (12/5). Sedangkan kasus aktif 3,7 juta.

Advertisement

Sebanyak 254 ribu pasien meninggal dunia akibat virus corona. Meski angka kasus dan jumlah kematian tinggi, “masih terlalu dini untuk mengatakan apakah kami telah mencapai puncak (pandemi),” kata ahli virus di India Shahid Jameel kepada surat kabar Indian Express, dikutip dari Reuters, Rabu (12/5).

Bahkan, para ahli yang tidak disebutkan nama dan institusinya menduga bahwa angka kasus positif corona hingga kematian di India, lima hingga 10 kali lebih tinggi dari yang disampaikan oleh pemerintah.

Namun mereka tidak menjelaskan alasan di balik dugaan tersebut.

Sedangkan Shahid memperkirakan, penambahan kasus Covid-19 di India sekitar 400 ribu per hari. "Ada beberapa indikasi kasus yang mereda,” ujar dia.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement