Viral Driver Ojol Korban Order Fiktif Meninggal, Begini Tanggapan Grab

Cindy Mutia Annur
12 Desember 2019, 19:40
Viral Driver Ojol Korban Order Fiktif Meninggal, Begini Tanggapan Grab dan garda
Twitter/@penjahatgunung
Proses penguburan jenazah pengemudi ojek online korban order fiktif, Landung di Yogyakarta Senin (9/12) lalu.

Belakangan media sosial ramai dengan kabar pengemudi ojek online korban order fiktif asal Yogyakarta, Landung yang meninggal dunia pada Senin (9/12) lalu. Grab pun telah menonaktifkan akun pengguna yang terbukti melakukan order fiktif terhadap Landung.

Head of Marketing GrabFood Grab Indonesia Hadi Surya Koe mengaku, perusahaannya sangat terpukul menerima kabar duka tersebut. “Kami menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya,” kata dia kepada Katadata.co.id, hari ini (12/12).

Hadi mengatakan, perusahaannya tengah memproses penggantian biaya akibat order fiktif tersebut, untuk kemudian diberikan kepada keluarga Landung. “Kami telah mengambil langkah tegas berupa penonaktifan akun pengguna Grab yang terbukti melakukan order fiktif terhadap mitra tersebut,” kata dia.

Ia juga mengimbau pengguna Grab lainnya untuk menghargai kerja keras mitra pengemudi. Hadi menegaskan, perusahaannya berupaya menjaga kualitas layanan dan terus meningkatkan aspek kepercayaan dan keamanan.

(Baca: Grab dan Gojek Tanggapi Prank Order Fiktif Ojek Online oleh YouTuber)

Grab telah menyediakan jalur khusus komunikasi untuk mitra pengemudi GrabFood, jika mengalami kejadian serupa. Laporan itu akan diinvestigasi lebih lanjut oleh Grab.

Ia mengimbau masyarakat Yogyakarta yang menerima kabar terkait layanan Grab untuk mengecek kebenarannya. Pengguna, kata dia, bisa melaporkan hal itu ke tim Customer Experience kami untuk segera ditindaklanjuti.

Landung merupakan pengemudi ojek online yang menjadi korban order fiktif GrabFood senilai Rp 423 ribu. Pesanan itu mencantumkan alamat Jalan Namburan, Bebakaran, Alun-Alun Utara, Yogyakarta.

Namun, Landung tak menemukan si pemesan di jalan tersebut. Alhasil, makanan yang dibeli ia berikan ke Panti Asuhan di wilayah setempat.

(Baca: Curhat Pengemudi Ojol Soal Maraknya Order Fiktif dan Aksi Prank)

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...