Kondisi di Wamena Mulai Pulih, Kominfo Buka Akses Internet

Desy Setyowati
28 September 2019, 17:53
Kominfo membuka akses internet di Wamena, Papua. Pemblokiran akses layanan data sebelumnya dilakukan karena penyebaran hoaks masif
Kominfo
Kominfo membuka akses internet di Wamena, Papua. Pemblokiran akses layanan data sebelumnya dilakukan karena penyebaran hoaks masif.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) membuka akses internet di Kabupaten Wamena, Papua pada pukul 09.00 WIT, hari ini (28/9). Hal itu mempertimbangkan situasi pasca-kerusuhan di Papua yang mulai pulih.

Kominfo memblokir akses layanan data di Wamena, Papua sejak Senin (23/9) lalu. Kebijakan itu ditempuh setelah Kominfo berdiskusi dengan aparat penegak hukum dan keamanan setempat.

Kini, Kominfo dan aparat penegak hukum menilai situasi di Wamena mulai pulih. “Pembukaan kembali layanan data internet  dilakukan setelah mempertimbangkan situasi dan kondisi keamanan,” demikian dikutip dari keterangan resmi Kominfo, Sabtu (28/9).

(Baca: Telkomsel dan Indosat Batasi Akses Internet di Wamena )

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Biro Humas Kementerian Kominfo Ferdinandus Setu mengatakan, pemerintah melakukan pembatasan layanan data internet di Wamena, setelah terjadi aksi unjuk rasa dan kerusuhan pada awal pekan lalu. Hal itu dipicu oleh penyebaran informasi palsu atau hoaks, kabar bohong dan ujaran kebencian.

Saat ini, Kominfo juga membuka kembali layanan data internet di 15% titik (sites) Kota Jayapura. Dengan demikian, seluruh layanan telekomunikasi dan internet di 29 kabupaten/kota di Papua dan 13 kabupaten/kota di Papua Barat telah berjalan normal.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...