Rudiantara Isyaratkan Ruangguru Segera jadi Unicorn Baru

Cindy Mutia Annur
5 September 2019, 12:48
Rudiantara memperkirakan akan ada unicorn baru dari bidang pendidikan
ANTARA FOTO/ ICom/AM IMF-WBG/Wisnu Widiantoro
Ilustrasi, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menyampaikan sambutannya saat meresmikan pembukaan Diskusi Panel Indonesia Eximbank yang menjadi bagian dari Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group 2018 di Hotel Sofitel, Nusa Dua, Bali, Selasa (9/10). Rudiantara memperkirakan akan ada unicorn baru dari bidang pendidikan.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Rudiantara memperkirakan, akan ada startup bervaluasi lebih dari US$ 1 miliar atau unicorn baru di Indonesia. Perusahaan rintisan itu diprediksi berasal dari bidang pendidikan.

Hanya, Rudiantara enggan merinci terkait startup tersebut. “Akan ada satu unicorn sebelum 2019 berakhir. Perkiraan edutech,” kata Rudiantara di sela-sela acara Google Cloud Summit di JIExpo, Jakarta, Kamis (5/9).

Advertisement

Sebab, pemerintah mengalokasikan 20% dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk pendidikan. Tentu nilai pasar bisnis bidang pendidikan akan besar dan menjadi potensial untuk digarap.

“Perkiraan saya, tergantung yang mau investasi, (unicorn baru) di bidang edutech. Karena pendanaannya sudah di ronde atas bukan lagi seed capital (pendanaan awal),” kata Rudiantara.

(Baca: Disebut Akan Disuntik SoftBank, CEO Ruangguru: Sedang Proses Pendanaan)

Ruangguru merupakan startup di bidang pendidikan yang disebut-sebut bakal mendapat suntikan modal dari investor asal Jepang, SoftBank. Menanggapi hal itu, CEO sekaligus pendiri Ruangguru Adamas Belva Syah Devara mengisyaratkan bahwa perusahaannya tengah menggalang pendanaan.

Namun, Belva enggan berkomentar lebih jauh terkait investornya. “Semua masih dalam proses. Sebenarnya dengan banyak investor lain, tidak ada masalah. Ada banyak (investor), tetapi masih terlalu awal. Saya belum bisa komentar,” katanya kepada Katadata.co.id beberapa waktu lalu (19/8).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement