Pakar IT: 800 Ribu Lebih Data Nasabah Kredit Plus Bocor Sejak Juli

Fahmi Ahmad Burhan
4 Agustus 2020, 13:37
Pakar IT: 800 Ribu Lebih Data Nasabah Kredit Plus Bocor Sejak Juli
123RF.com/rawpixel
Ilustrasi keamanan internet

Pakar informasi dan teknologi (IT) mengatakan, lebih dari 800 ribu data nasabah Kredit Plus bocor di forum internet. Data berupa nama, Kartu Tanda Penduduk (KTP), alamat email, status pekerjaan dan lainnya itu bocor sejak Juli lalu.

Peneliti Keamanan Siber Communication Information System Security Research Center (CISSReC) Pratama Persadha mengatakan, data diunggah pada 16 Juli lalu oleh anggota di RaidForums dengan nama ShinyHunters. Data ini kemudian dibagikan melalui sistem pembayaran kredit.

Pembeli data itu akan mendapatkan tautan ke laman khusus untuk mengunduh file berisi ratusan ribu data nasabah Kredit Plus. Kapasitas file itu 78 Megabyte (MB), yang harus diekstrak sehingga menjadi 430 MB.

Setelah file diunduh, pembeli akan mendapatkan 819.976 data nasabah. Data ini berupa nama, KTP, email, status pekerjaan, alamat, data keluarga penjamin pinjaman, tanggal lahir, nomor telepon, dan lainnya.

"Informasi yang bocor ini merupakan data sensitif yang sangat lengkap. Ini sangat berbahaya untuk nasabah," kata Pratama dikutip dari siaran pers, Selasa (4/8).

Data tersebut bisa memancing kelompok kriminal untuk melakukan penipuan dan tindak kejahatan terhadap nasabah Kredit Plus.

Oleh karena itu, dia mengimbau perusahaan mengamankan data nasabahnya secara maksimal. Semua data harus dienkripsi. 

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...