Startup Digitalisasi UMKM BukuKas Raih Pendanaan Rp 133,6 Miliar

Cindy Mutia Annur
19 Agustus 2020, 15:13
Startup Digitalisasi UMKM BukuKas Raih Pendanaan Rp 133,6 Miliar
Google Play Store
Ilustrasi aplikasi BukuKas

Startup pengelola keuangan digital untuk Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), BukuKas mengantongi pendanaan pra-seri A US$ 9 juta atau sekitar Rp 133,6 miliar. Dana segar ini akan digunakan untuk memperluas produk dan pasar di Indonesia.

Investasi tersebut dipimpin oleh Surge Sequoia India dan Saison Capital. Speedinvest, S7V, January Capital, Cambium Grove Capital, Alter VC, dan Taurus VC juga bergabung dalam putaran pendanaan ini.

Advertisement

Dengan tambahan modal itu, BukuKas telah mengumpulkan total pendanaan US$ 12 juta atau sekitar Rp 177,2 miliar. 

Co-Founder sekaligus CEO BukuKas Krishnan Menon mengatakan, pertumbuhan pengguna meningkat drastis sejak perusahaan hadir pada tahun lalu. Hanya, ia tidak memerinci peningkatan maupun jumlahnya.

"Sekitar 73% UMKM Indonesia saat ini berada di kota kecil, di luar tier 1. Kkami berkomitmen menjangkau mereka,” ujar Krishnan dikutip dari siaran pers, Rabu (19/8).

Ia juga mencatat bahwa produk dan layanan penunjang bisnis UMKM masih sedikit. Oleh karena itu, BukuKas berfokus membantu UMKM memantau dan mengatur arus kas secara efektif melalui aplikasi digital.

Selain itu, menyediakan solusi pembukuan guna mencatat penjualan, keuntungan, pengeluaran, serta utang piutang pelaku usaha. Ini bertujuan memperbaiki kinerja usaha UMKM.

Halaman:
Reporter: Cindy Mutia Annur
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement