Kominfo Akan Kembangkan 5G di Kawasan Wisata dan Kota Mandiri

Fahmi Ahmad Burhan
30 Desember 2020, 18:01
Kominfo Akan Kembangkan 5G di Tiga Kawasan pada 2021
ANTARA FOTO/REUTERS/Steve Marcus
Jordan Itakin berjalan melewati tampilan teknologi nirkabel broadband 5G di stan Intel saat CES 2018 di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Selasa (9/1/2018).

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menyiapkan pengembangan jaringan internet generasi kelima alias 5G di tiga kawasan yakni daerah pariwisata utama, industri, dan kota mandiri. Ketiganya dipilih untuk menarik lebih banyak investor.

"Tahun depan akan ditandai dengan persiapan pengembangan 5G di ketiga kawasan tersebut, yang secara ekosistem siap untuk menggelar teknologi ini," kata Menteri Kominfo Johnny G Plate saat konferensi pers virtual, Rabu (30/12).

Advertisement

Meski begitu, kementerian belum bisa menentukan detail lokasinya. Kementerian juga akan mengkaji kelayakan sebelum memutuskan lokasinya.

Ia menjelaskan, pemerintah ingin menerapkan 5G di tujuan wisata utama untuk mendorong sektor pariwisata. Sedangkan kawasan industri dinilai membutuhkan teknologi ini untuk otomatisasi dan robotisasi.

Lalu, kawasan perkotaan mandiri dianggap membutuhkan 5G untuk melahirkan ekosistem digital yang kuat. "Akan tetapi, intinya, penentuan tiga kawasan itu berdasarkan jangkauan area yang mendukung investasi," ujar Johnny.

Sebelumnya, Johnny menyampaikan keinginannya agar 5G lebih dulu diimplementasikan di ibu kota baru yakni Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. “Ini supaya dapat menggunakan teknologi unmanned vehicle atau kendaraan tanpa awak yang disertai dengan teknologi digital," ujar dia di kantornya, Jakarta, Januari lalu (28/1).

Dengan menerapkan 5G, ia berharap ibu kota baru Indonesia menjadi salah satu digital hub di Asia. Untuk mencapai target itu, berbagai kelompok industri juga perlu menyiapkan ekosistem teknologi seperti kecerdasan buatan atau artificial inteligence (AI), robotik, dan lainnya.

Selain itu, pemerintah berencana mengkaji teknologi apa saja yang cocok untuk mengimplementasikan 5G pada 2021.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement