Saingi Xiaomi – Samsung, Vivo Rilis Ponsel 5G di Indonesia

Fahmi Ahmad Burhan
5 April 2021, 14:35
Saingi Xiaomi – Samsung, Vivo Rilis Ponsel 5G di Indonesia
Twitter/@vivo_indonesia
Ilustrasi tampilan ponsel Vivo seri X50

Perusahaan asal Tiongkok, Vivo akan meluncurkan Vivo X60 Series yang mengandalkan teknologi internet generasi kelima (5G). Produsen ponsel pintar (smartphone) lainnya seperti Samsung dan Xiaomi lebih dahulu meluncurkan ponsel 5G di Tanah Air.

Vivo akan memasarkan gawai anyar tersebut pekan ini (8/4). Ada dua varian yang tersedia di pasar Indonesia yakni X60 dan X60 Pro.

Advertisement

Untuk memasarkannya, Vivo bakal membuka layanan pembelian skema blind pre-order selama 4-7 April. Harganya pun akan diumumkan pada 8 April.

"Ini kami luncurkan untuk mendukung upaya pemerintah mengembangkan 5G. Di industri smartphone, ke depan arahnya 5G," kata Senior Brand Director Vivo Indonesia Edy Kusuma dalam acara Exclusive Pre-Launch Event Vivo X60 Series, Senin (5/4).

Ia memahami bahwa jaringan 5G belum tersedia di Indonesia. Meski begitu, perusahaan tetap merilis ponsel 5G di Tanah Air.

"Jika pemerintah dan infrastrukturnya siap, kami sebagai produsen juga menjawab produk yang mempunyai kemampuan 5G," ujarnya.

Kemampuan 5G Vivo X60 series itu didukung oleh cip (chipset) Snapdragon 870 SoC 5G. Prosesor buatan Qualcomm ini diklaim mendukung akses internet yang lebih stabil.

Pada jaringan internet 4G misalnya, keterlambatan pengiriman data diklaim sekitar 30 milisecond (ms). Untuk 5G bahkan hanya 1 ms.

Selain 5G, cip tersebut menunjang kemampuan kamera dan baterai ponsel. "Cip ini akan meningkatkan performa, kualitas foto yang bagus dan lensa yang baik," ujar Product Manager Vivo Indonesia Hadie Mandala.

Untuk meningkatkan kemampuan kamera, Vivo juga menggaet perusahaan optik global ZEISS. Perusahaan menyematkan ZEISS Camera System, Gimbal Stabilization 2.0, dan Extreme Night Vision 2.0 pada Vivo X60 series.

"Pengembangan gimbal ini untuk menjaga kualitas gambar agar lebih stabil," kata Hadie.

Halaman:
Reporter: Fahmi Ahmad Burhan
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement