Bukalapak Buat Platform Belajar Jualan Online - Teknologi Cloud Gratis

Desy Setyowati
20 Desember 2021, 15:57
Bukalapak, Akademi Jagoan, microsoft
Bukalapak
Bukalapak meluncurkan Akademi Jagoan pada Senin (20/12/2021)

Bukalapak dan Microsoft meluncurkan platform pembelajaran Akademi Jagoan pada hari ini (20/12). Di dalamnya tersedia beragam materi terkait berjualan online hingga teknologi komputasi awan (cloud).

“Program ini bertujuan membuat Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) naik kelas dalam mengelola bisnis. Ini juga komitmen Bukalapak dalam mendukung literasi digital di Indonesia,” kata Komisaris Utama Bukalapak Bambang Brodjonegoro dalam konferensi pers virtual, Senin (20/12).

Advertisement

CEO Bukalapak Rachmat Kaimuddin menambahkan, perusahaan telah menggelar lebih dari 200 kelas online dan diikuti oleh 24 ribu lebih peserta. Sebelum ada pandemi corona, e-commerce ini juga mengadakan pelatihan langsung atau offline di 142 titik di daerah.

Namun, Bukalapak menilai bahwa beberapa peserta kesulitan mengikuti kelas online yang digelar bersamaan. Oleh karena itu, unicorn ini menggaet Microsoft untuk membuat Akademi Jagoan.

“Sebelumnya dua minggu sekali. Namun ada pedagang warung yang kesulitan. Akademi Jagoan ini bisa on-demand, sehingga bisa diakses kapan saja,” ujar Rachmat.

Chief Partnership Officer Microsoft Indonesia Linda Dwiyanti menyampaikan, pelaku usaha, termasuk UMKM perlu mempelajari perubahan perilaku konsumen di tengah pandemi corona. “Melalui Akademi Jagoan by Bukalapak, mitra dapat mengasah keterampilan supaya bisa menyesuaikan kebutuhan bisnis dengan pelanggan,” katanya.

Materi yang tersedia di platform Akademi Jagoan by Bukalapak tersedia gratis untuk umum maupun mitra penjual. “Kami target bisa menjangkau sebanyak mungkin waga Indonesia,” ujar Linda.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement