Cara Daftar Penerima Set Top Box TV Digital Gratis, Dibagikan Besok
Kementerian Komunikasi dan Kominfo (Kominfo) berencana membagikan alat penangkap siaran televisi atau TV digital mulai besok (15/3). Syarat untuk mendapatkan set top box gratis ini yakni terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari Kementerian Sosial.
Set top box adalah alat penangkap sinyal siaran. Jenisnya ada beberapa yakni DVB-T2, DVB-C, DVB-S, dan DVB-IPTV. Sedangkan di Indonesia menggunakan DVB-T2 untuk menangkap siaran TV digital.
Kominfo menyiapkan set top box gratis bagi warga kurang mampu agar bisa beralih ke TV digital. “Siap-siap! Siaran TV analog di wilayah Anda akan dimatikan pada 30 April,” kata Kominfo melalui akun Instagram @siarandigitalindonesia, Senin (14/3).
Jika sudah terdaftar di DTKS Kemensos, warga kurang mampu bisa mendaftar untuk mendapatkan set top box gratis dengan beberapa langkah, yakni:
- Mengunduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store
- Buka aplikasi, dan pilih menu daftar susulan
- Mendaftarkan diri
- Pilih menu tambah usulan
- Memasukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK)
- Sistem akan memvalidasi dan mencocokkan data
- Jika sudah tervalidasi, selanjutnya bisa memilih jenis bantuan sosial (bansos) yang akan diajukan, salah satunya set top bos gratis
- Warga akan mendapatkan undangan dari kelurahan setempat jika memenuhi kriteria
Untuk mengetahui masuk atau tidak dalam DTKS, warga bisa mengecek lewat situs resmi Kementerian Sosial. Caranya sebagai berikut:
- Masuk ke website DTKS milik Kementerian Sosial
- Memasukkan informasi seperti wilayah dan nama
Set top box gratis itu berasal dari dua pembiayaan, yaitu:
- Pemerintah, yang akan disalurkan lewat pemda
- Perusahaan penyelenggara multipleksing seperti grup Media, MNC, SCTV, dan Transmedia Corpora
Merujuk DTKS Kementerian Sosial, jumlah maksimal penerima bantuan set top box mencapai 6.737.971 rumah tangga miskin. Pada tahap pertama, set top box gratis diberikan kepada 3.203.854 keluarga di 166 kabupaten/kota.
Rincian asal set top box gratis yang akan dibagikan pada tahap pertama sebagai berikut:
- SCTV dan Indosiar: 893.044
- MNC: 842.631
- Transmedia: 454.749
- Metro TV: 509.930
- RTV: 368.990
- Kominfo: 87.277
"Ini masih bisa bertambah dari lembaga penyiaran swasta dan masih kami evaluasi," kata Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika Kementerian Kominfo Ismail dalam konferensi pers virtual, akhir bulan lalu (25/2).