Elon Musk Akan Selidiki Karyawan Twitter soal Akun Bodong

Desy Setyowati
12 Agustus 2022, 16:29
Elon Musk, twitter, orang terkaya di dunia
Istimewa
CEO Tesla Elon Musk

Tim hukum Elon Musk menuntut Twitter Inc menyerahkan nama-nama karyawan yang bertanggung jawab dalam menghitung persentase akun bot dan spam. Kedua pihak berselisih terkait pembatalan negosiasi.

Elon Musk berencana membeli Twitter US$ 44 miliar atau sekitar Rp 660 triliun pada Juni. Namun orang terkaya di dunia versi Forbes ini membatalkan rencana itu pada Juli, salah satu alasannya karena perusahaan dinilai tidak transparan soal jumlah akun bot dan spam.

Advertisement

Twitter pun menggugat Elon Musk karena pembatalan kesepakatan. Kedua pihak tengah mengikuti proses sidang dan bersiap untuk persidangan pada 17 Oktober di Delaware.

Keduanya pun mengumpulkan bukti masing-masing. Tim hukum Elon Musk misalnya, mengajukan surat meminta hakim mengawasi kasus tersebut.

Selain itu, “memaksa Twitter menyerahkan nama-nama karyawan sehingga tim pembela dapat menanyai mereka,” kata sumber Reuters, dikutip Jumat (12/8).

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement