Driver Taksi dan Ojek Online AirAsia Bergaji Rp10 Juta, Ini Syaratnya

Lenny Septiani
17 Agustus 2022, 06:00
airasia, gojek, ojek online, grab
Youtube
AirAsia

AirAsia menawarkan pekerjaan penuh waktu dengan gaji bulanan minimum RM 3.000 atau sekitar Rp 10 juta untuk pengemudi taksi dan ojek online di Malaysia. Namun ini belum berlaku di Indonesia.

Advertisement

Hal itu mengingat aturan taksi dan ojek online di Malaysia berbeda dengan Indonesia. Di Tanah Air, hubungan antara pengemudi dengan aplikator seperti Gojek, Grab, dan Maxim bersifat kemitraan.

Selain itu, layanan AirAsia yang melibatkan pengemudi ojek online di Indonesia baru pesan-antar makanan (food delivery). Berdasarkan pantauan Katadata.co.id, driver yang mengantar merupakan mitra Gojek.

Di Malaysia, AirAsia membuka lowongan taksi online. “AirAsia hanya mengambil komisi 15% (dari transaksi),” demikian dikutip dari laman resmi perusahaan yang berganti nama menjadi Capital A Berhad itu, Selasa (16/8).

Sedangkan di Indonesia, komisi atau biaya bagi hasil 20%.

Halaman:
Reporter: Lenny Septiani
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...
Advertisement