Tiket Indonesia vs Argentina Dijual di Shopee, Tokopedia, Twitter

Desy Setyowati
5 Juni 2023, 16:21
Tiket Indonesia vs Argentina, shopee, twitter, Tokopedia
Tokopedia
Tiket Indonesia vs Argentina dijual di Tokopedia

Penjualan tiket laga sepak bola Indonesia vs Argentina hari pertama ludes. Namun tiket ini marak dijual di Shopee, Tokopedia hingga Twitter.

Tiket Indonesia vs Argentina dijual melalui situs website PSSI dan Tiket.com sejak pukul 12.00 WIB. Tiket seluruh kategori pun habis terjual per Pukul 16.09 WIB.

Harga tiket Indonesia vs Argentina sebagai berikut:

  • Kategori 3: Rp 600.000
  • Kategori 2: Rp 1,2 juta
  • Kategori 1: Rp 2,5 juta
  • VIP Barat-Timur: Rp 4,25 juta

Berdasarkan pantauan Katadata.co.id, beberapa penjual di Shopee menjual tiket pertandingan sepak bola Indonesia vs Argentina mulai dari Rp 700 ribu sampai Rp 5,65 juta.

"Bisa pakai paylater atau down payment dulu. Akan diurus menjadi tiket fisik atau wristband ya," demikian isi deskripsi produk di salah satu toko di Shopee, Senin (5/6).

Pedagang online di Tokopedia juga menjual tiket Indonesia vs Argentina mulai dari Rp 250.000 - Rp 3,5 juta.

Sementara itu, penggunaan kata kunci 'tiket Indonesia vs Argentina' di Lazada tidak memunculkan produk tiket laga sepakbola. Ketika keyword itu digunakan, produk yang muncul hanya baju sepak bola.

Advertisement

Di satu sisi, tiket Indonesia vs Argentina juga dijual di Twitter.

Tiket laga FIFA matchday Indonesia vs Argentina itu sebenarnya masih bisa dipesan dalam dua hari ke depan. Penjualan hari ini hanya berlaku untuk nasabah BRI.

Pertandingan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 19 Juni, pukul 19.00 WIB. 

News Alert

Dapatkan informasi terkini dan terpercaya seputar ekonomi, bisnis, data, politik, dan lain-lain, langsung lewat email Anda.

Dengan mendaftar, Anda menyetujui Kebijakan Privasi kami. Anda bisa berhenti berlangganan (Unsubscribe) newsletter kapan saja, melalui halaman kontak kami.

Artikel Terkait