Sebelum Fitur Chat Gojek, Viral Selingkuh Pakai Chat Shopee

Desy Setyowati
21 Juni 2023, 09:56
chat gojek, Gojek
Gojek
Aplikasi Gojek

Viral di media sosial selebritas Indonesia dikabarkan selingkuh melalui fitur chat alias percakapan Gojek. Sebelumnya juga sempat viral warganet membagikan cerita perselingkuhan menggunakan fitur chat Shopee.

“Selingkuh serius via chat Gojek? One day one cheating,” kata salah satu warganet menanggapi kabar perselingkuhan selebritas Tanah Air menggunakan fitur chat Gojek, di Twitter, Rabu (21/6).

“Memang orang kalau selingkuh banyak sekali idenya. Ini selingkuh via chat Gojek,” ujar warganet lainnya di Twitter.

Pertengahan tahun lalu, seorang warganet di TikTok juga membagikan tangkapan layar atau screenshot percakapan yang diduga selingkuhannya. Video pendek ini ditonton jutaan kali dan mendapatkan ribuan tanggapan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
A post shared by cringe (@jokescringe)

Namun video pendek terkait perselingkuhan menggunakan fitur chat Shopee tersebut hanya rekayasa dalam pembuatan konten.

Gojek menyediakan fitur chat di aplikasi sejak Maret 2019. Tujuannya memudahkan mitra pengemudi taksi dan ojek online alias ojol berkomunikasi dengan pelanggan, dan sebaliknya.

“Lewat fitur ini diharapkan komunikasi antara kamu dan driver bisa semakin efektif. Jadi kalau kamu ribet membawa barang bawaan, sedang berada di tempat makan atau kereta dan susah mengangkat telepon atau menghabiskan waktu mengetik satu kalimat lengkap, bisa menggunakan fitur ini,” kata Gojek dalam laman resmi.

Fitur chat Gojek tersebut juga memungkinkan pengguna mengirim atau meminta uang non-tunai lewat GoPay.

Cek juga data ini

Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...