UMKM Binaan BNI Lompat Lebih Tinggi di Ajang Inacraft 2023

Dicky Christanto W.D
Oleh Dicky Christanto W.D - Tim Publikasi Katadata
4 Maret 2023, 16:13
BNI UMKM
Katadata (Courtesy of BNI)

Menjalankan bisnis bukanlah hal yang mudah, terlebih bagi seseorang yang memiliki keterbatasan. Namun, Widi Nugraha meyakini bahwa setiap orang harus mendapat kesempatan yang sama dan setiap orang mampu melompat tinggi menggapai cita-cita.

“Saya percaya siapa pun dapat menjadi orang sukses dan melompat lebih tinggi, tanpa terkecuali,” kata Widi yang sehari-hari bekerja sebagai pengrajin batik.

Widi memasarkan produknya di Rumah BUMN Ngawi Batik Fosil Widi Nugraha. Kain batik yang dijual Widi sangat unik, memiliki motif berbentuk manusia purba yang laris manis di Ngawi.

Selain sebagai pengrajin kain batik, Widi Nugraha juga menawarkan busana siap pakai yang pengerjaan pola serta proses jahitnya dikerjakan oleh kaum difabel. Widi meyakini bahwa semua orang memiliki kesempatan yang sama untuk berhasil.

Dalam membuat batik, Widi Nugraha terinspirasi dari keindahan alam dan sejarah, sehingga kain batik yang dihasilkannya dipenuhi dengan corak dedaunan dan gambar manusia purba.

“Motif purba terinspirasi dari penemuan situs manusia purba di Trinil,” kata Widi.

Widi adalah satu dari puluhan pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) mengapresiasi PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI, dalam hal ini adalah Rumah BUMN yang selalu inovatif dalam memberi solusi bagi pengembangan bisnisnya.

Sebagai badan usaha milik negara (BUMN), BNI berkomitmen kuat mendukung program pemerintah dalam pendampingan dan peningkatan kualitas UMKM dengan tujuan memberikan kontribusi bagi peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat.

Halaman:
Berita Katadata.co.id di WhatsApp Anda

Dapatkan akses cepat ke berita terkini dan data berharga dari WhatsApp Channel Katadata.co.id

Ikuti kami

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...