Dari India, Aplikasi Pemesanan Tiket redBus Meluncur di Indonesia

Pingit Aria
4 Desember 2018, 10:52
redBus
redBus
Aplikasi pemesanan tiket bus antar kota dan shuttle asal India, redBus, resmi diluncurkan di Indonesia pada Senin (3/12).

Aplikasi pemesanan tiket bus antar kota dan shuttle, redBus, kini resmi hadir di Indonesia. Startup asal India ini telah menggandeng sejumlah nama pemain besar seperti Sinar Jaya, Pahala Kencana, Lintas, Xtrans, Nusantara, dan Sumber Alam.

Total, ada 110 agen bus di Indonesia yang telah mempercayakan penjualan tiket online-nya melalui redBus. Aplikasi ini mencakup penjualan tiket 1400 rute bus yang menghubungkan 150 kota di Indonesia.

“redBus diluncurkan di Indonesia dengan visi untuk mengubah ekosistem bus dan shuttle, serta membuat hidup lebih mudah bagi para pelanggan bus,” kata CEO redBus, Prakash Sangam dalam keterangan resminya, Senin (3/12).

Menurutnya, redBus akan membantu pengguna memesan tempat duduk favorit pada waktu perjalanan yang diinginkan tanpa harus berdiri dalam antrian panjang di depan loket.

(Baca juga:  Bawa Rp 1,5 Triliun, Startup Unicorn India OYO Jajal Pasar Indonesia)

Saat ini, redBus dapat melayani sebagian besar permintaan bus dan shuttle yang berasal dari Jawa Barat dan Jawa Tengah. redBus juga melihat minat yang besar di rute pendek seperti Jabodetabek ke Bandung dan Yogya, Solo, Semarang (Joglo Semar).

Tahun depan, redBus pasang target untuk melipatgandakan jumlah pengguna, mitra, dan transaksi. “Kami menargetkan penjualan lebih dari 200 ribu kursi setiap harinya melalui website dan aplikasi,” ucap Country Head redBus Indonesia, Danan Christadoss.

Dengan aplikasi yang dapat diunduh melalui Play Store maupun App Store, redBus menerima pembayaran melalui transfer bank, Go-Pay, Alfamart, bahkan secara kredit. Selain Indonesia, redBus telah dinikmati 18 juta pelanggan dan menjual lebih dari 170 juta tiket bus di Kolombia, Malaysia, Peru, dan Singapura.

(Baca juga:  Pemuda 24 Tahun Sukses Pimpin Startup Bernilai Rp 75 Triliun)

Khusus untuk pengguna Indonesia, redBus menawarkan harga perkenalan dengan diskon 35%. Pengguna dapat memanfaatkan diskon tersebut dengan menggunakan kode: LAUNCH35 di www.redbus.id atau aplikasi mobile redBus.

Baca artikel ini lewat aplikasi mobile.

Dapatkan pengalaman membaca lebih nyaman dan nikmati fitur menarik lainnya lewat aplikasi mobile Katadata.

mobile apps preview

Cek juga data ini

Artikel Terkait

Video Pilihan
Loading...